Efa Yonnedi Terpilih Jadi Rektor Unand Periode 2023-2028

Efa Yonnedi Terpilih Jadi Rektor Unand Periode 2023-2028

Rektor Unand terpilih periode 2023-2028 Efa Yonnedi. (Foto: ist)

Langgam.id – Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Andalas Dr. Efa Yonnedi, SE. Ak MPP terpilih menjadi Rektor Unand periode 2023-2028 dalam pemilihan oleh Majelis Wali Amanat (MWA) di Convention Hall, Kampus Limau Manis, Selasa (31/10/2023).

Efa berhasil meraih suara terbanyak dengan 20 suara dari total 25 suara MWA yang diperebutkan.

Sedangkan dua calon rektor lainnya yaitu Prof. Dr. Apt. Fatma Sri Wahyuni meraih 3 suara, dan Prof. Dr. Ikhwana Elfitri meraih 2 suara.

Proses pemilihan oleh MWA dipimpin langsung oleh Ketua MWA Sakti Wahyu Trenggono, serta perwakilan Mendikbud yakni Dirjen Dikti Prof. Dr. Nizam.

Sebanyak 17 Anggota MWA hadir dalam pemilihan itu termasuk dari perwakilan tokoh masyarakat Arcandra Thahar dan Komjen Pol Suhardi Alius.

“Proses pemilihan sudah kita lakukan dalam rapat tertutup tadi. Dan hasilnya sudah ada, saya harapkan hasil ini merupakan yang terbaik kemajuan Unand ke depan,” katanya, usai pemilihan.

Sebelumnya, Efa Yonnedi maju dengan bermodalkan pengalaman lebih 12 tahun di dunia usaha/dunia industri dan sukses memimpin FEB Unand.

Ia menjabat Komisaris Independen Bank Nagari periode 2008-2012, dan Komisaris Utama Bank Nagari 2012-2016. Kemudian menjabat Komisaris Utama Askrida sejak 2018.

Efa menyatakan siap dan komit untuk mentransformasikan Unand menuju universitas kelas dunia dan kontributif bagi masyarakat dan bangsa.

“Saya bukan orang terbaik di Unand, tetapi MWA sudah memberikan kepercayaan, maka untuk semua mari sama-sama kita bangun Unand,” katanya. (*/Fs)

Baca Juga

Filipe Chaby Resmi Akhiri Kontrak dengan Semen Padang FC
Filipe Chaby Resmi Akhiri Kontrak dengan Semen Padang FC
UNAND sudah meluluskan 8.180 wisudawan selama 2025 ini dalam lima periode wisuda. Wisuda yang kelima dilaksanakan pada Sabtu (22/11/2025)
Sepanjang 2025: UNAND Luluskan 8.180 Wisudawan, Catat Sejumlah Capaian Strategis
Semen Padang FC akhirnya memetik kemenangan penting usai menumbangkan Persijap Jepara pada Kamis (20/11/2025) di Stadion Bumi Kartini. 
Semen Padang FC Raih Kemenangan Perdana di Era Dejan Antonic, Akhiri Tren Kekalahan Beruntun
Satreskrim Polres Solok Kota Bongkar Kasus Pembunuhan Berencana di Tanah Garam
Satreskrim Polres Solok Kota Bongkar Kasus Pembunuhan Berencana di Tanah Garam
Diskusi Gizi dan Pengabdian Masyarakat: Dorong Mahasiswa Terapkan Gizi Seimbang Berbasis Pangan Lokal
Diskusi Gizi dan Pengabdian Masyarakat: Dorong Mahasiswa Terapkan Gizi Seimbang Berbasis Pangan Lokal
Menteri Perdagangan (Mendag) RI Budi Santoso menekankan pentingnya hilirisasi agar Indonesia tidak lagi bergantung pada ekspor gambir mentah
Lepas Ekspor 27 Ton Gambir Sumbar ke India, Mendag Dorong Hilirisasi