DPRD Padang Diisukan Beri Izin Padang Fashion Week, Ini Kata Syafrial Kani

Langgam.id - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Padang Syafrial Kani membantah memberi izin kegiatan Padang Fashion Week.

Ajakan menggelar aksi Padang Fashion Week (PFW) di trotoar Transmart. [Foto: IG @iam_1307]

Langgam.id - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Padang Syafrial Kani membantah memberi izin kegiatan Padang Fashion Week (PFW) yang meniru Citayam Fashion Week (CFW).

Syafrial menegaskan, informasi yang beredar di media sosial, menyebutkan DPRD Kota Padang telah mengizinkan kegiatan itu digelar merupakan kabar bohong alias hoaks.

"Informasi yang mengatasnamakan lembaga DPRD dan beredar di media sosial itu adalah hoaks," ujar Syafrial melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (30/7/2022).

Tidak hanya itu, Syafrial juga memastikan, bahwa lembaganya (DPRD Kota Padang) tidak penrah mengizinkan pagelaran PFW tresebut.

"Saya tidak ada mengizinkan kegiatan Padang Fashion Week di Kota Padang, karena bukan wewenang dari DPRD Kota Padang," ucapnya.

Diketahui, berdasarkan informasi yang beredak di media sosial, PFW bakal digelar di Trotoar Transmart, Jalan Khatib Sulaiman Padang, Minggu (31/7/2022).

Baca juga: Satpol PP Tak Larang Kawula Muda Gelar Padang Fashion Week, Tapi Ada Syaratnya

Namun, informasi itu kembali diralat dengan memindahkan lokasi acara ke Taman Pantai Purus, Kota Padang.

Dalam poster ralat yang beredar di media sosial itu dituliskan "Fix, lokasi dipindahkan ke Taman Pantai Purus, sesuai arahan Bapak DPRD Kota Padang," tertulis di postingan itu.

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Hujan Guyur Gunung Marapi, Debit Air Sungai Meningkat 
Hujan Guyur Gunung Marapi, Debit Air Sungai Meningkat 
Karhutla
Dampak Karhutla di Limapuluh Kota Capai 800 Hektare
Walinagari Bukik Batabuah: Erupsi Marapi Pagi Ini Kejutkan Warga, Suara Dentuman Keras Mirip Letusan Meriam
Walinagari Bukik Batabuah: Erupsi Marapi Pagi Ini Kejutkan Warga, Suara Dentuman Keras Mirip Letusan Meriam
Semen Padang FC kalah 3-0 atas Negeri Sembilan
Laga Uji Coba, Semen Padang Takluk Lawan Negeri Sembilan
Petugas gabungan memadamkan karhutla di Kabupaten Tanah Datar.
Mitigasi Karhutla, BPBD Sumbar Siapkan Opsi Modifikasi Cuaca
BPBP Kabupaten Limapuluh Kota memadamkan kebakaran hutan dan lahan atau Karhutla, Minggu (20/7/2025). DOK BPBD
Karhutla Meluas, BPBD Sumbar Bakal Tetapkan Status Siaga Darurat