Dishub Padang Siagakan Puluhan Personel di 10 Pospam dan Posyan

Dishub Padang Siagakan Puluhan Personel di 10 Pospam dan Posyan

Salah satu pos pengamanan di Kota Padang. (foto: IG Polresta Padang)

Langgam.id - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Padang Dian Fakri mengatakan, pihaknya menurunkan  62 personel untuk ditempatkan di 10 pos pengamanan (pospam) dan pos pelayanan (posyan) yang didirikan oleh Polresta Padang.

Dian menjelaskan, para personel tersebut akan berada di pospam dan posyan  Operasi Ketupat Singgalang 2021 selama 14 hari, mulai dari H-7 Lebaran sampai H+7 Lebaran.

"Para personel tersebut nantinya akan fokus untuk mengingatkan masyarakat terkait protokol kesehatan, seperti memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak, menjauhi dan kerumuman," ujarnya seperti dilansir infopublik.id, Sabtu (8/5/2021)..

Dia menambahkan, disamping sosialisasi prokes, para personel Dishub Padang juga bertugas mengatur kelancaran arus lalu lintas di sekitar posko tempat mereka bertugas.

“Kalau ada kerumuman, maka tim gabungan ini akan membubarkan kerumuman tersebut,” ucap Dian.

Ia mengungkapkan bahwa, Dishub Padang tidak melakukan penyekatan-penyekatan di perbatasan Kota Padang seperti PSBB lalu. Hal ini karena pihaknya tidak punya anggaran untuk membuat posko-posko seperti PSBB lalu.

"Maka kita bergabung dengan pihak kepolisian bersama personel TNI, Dinas Kesehatan dan instansi terkait lainnya,” beber Dian.

Dian mengimbau kepada masyarakat untuk tidak mudik guna mencegah penularan covid-19 meski tidak ada posko penyekatan. (*/yki)

Baca Juga

Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang