Dharmasraya Super Liga 2025 Dibuka, Pemkab: jadi Ajang Lahirnya Bibit Unggul Sepak Bola

InfoLanggam – Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Dharmasraya, Lasmita membuka secara resmi event Dharmasraya Super Liga 2025 pada Sabtu (17/5/2025) di GOR Sport Center Koto Padang.

Pada kesempatan itu, Lasmita menyampaikan apresiasi tinggi kepada panitia, pelatih, serta para pemuda yang berkontribusi dalam terselenggaranya turnamen ini.

“Saya berharap event ini menjadi wadah pembinaan dan pengembangan pemain muda lokal. Talenta hebat tidak lahir secara instan, melainkan melalui proses yang terencana dan berkelanjutan,” ungkapnya.

Lasmita menekankan pentingnya menjadikan sepak bola bukan hanya sekadar hobi, tetapi juga sebagai profesi yang dapat menjanjikan masa depan dan mengharumkan nama daerah.

“Lebih baik berjuang di lapangan daripada menyebarkan hal-hal negatif. Kita ingin anak-anak Dharmasraya punya semangat, kemampuan, dan ruang untuk berkembang,” harapnya.

Lasmita mengajak seluruh pengurus SSB, pelatih, serta orang tua untuk terus bersatu mendukung generasi muda agar mampu mencetak prestasi luar biasa di dunia sepak bola.

“Pemerintah Kabupaten Dharmasraya akan terus memberi apresiasi dan dukungan, karena tanpa peran kita semua, anak-anak tidak akan mendapatkan kesempatan emas seperti ini,” ucapnya.

Lasmita berpesan kepada seluruh atlet agar bertanding dengan semangat tinggi dan menjunjung tinggi sportivitas. Ia juga meminta para wasit dan petugas pertandingan bertindak objektif dan profesional demi kelancaran turnamen.

Ia berharap, turnamen Dharmasraya Super Liga 2025 ini menjadi ajang lahirnya bibit unggul sepak bola yang membanggakan, tidak hanya bagi keluarga dan daerah, tetapi juga untuk Indonesia. (*)

Baca Juga

Pemkab Dharmasraya menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan ke-80 dan Hari Kesehatan Nasional ke-61 secara serentak di halaman Kantor
Pemkab Dharmasraya Gelar Upacara Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional
Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Dharmasraya Jasman Dt Bandaro Bendang membuka kegiatan Pelatihan Tailor Made Training (TMT)
32 Warga Dharmasraya Ikuti Pelatihan Menghias Busana dan Pengelasan Fabrikasi
Kabupaten Dharmasraya ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan Rapat Koordinasi Staf Ahli Gubernur, Bupati, dan Wali Kota
Dharmasraya Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Rakor Staf Ahli Kepala Daerah se-Sumbar
36 peserta dinyatakan lulus seleksi administrasi oleh Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Pemkab Dharmasraya.
36 Peserta Lulus Seleksi Administrasi JPTP Pemkab Dharmasraya
Pj Sekda Dharmasraya, Jasman Dt. Bandaro Bendang melantik dan mengambil sumpah lima pejabat administrator di lingkungan Pemkab Dharmasraya
Lantik 5 Pejabat Administrator, Sekda Dharmasraya: Segera Adaptasi dengan Tupoksi Baru
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Dharmasraya menindaklanjuti laporan masyarakat di media sosial soal sampah yang berserakan di SMPN 3 Sitiung.
Tindak Lanjuti Laporan Masyarakat Soal Sampah, DLH Dharmasraya Tinjau SMPN 3 Sitiung