Bus Sipirok Nauli Rebah di Padang Panjang Akibat Tak Kuat Nanjak, 6 Orang Luka

Bus Sipirok Nauli mengalami kecelakaan tunggal di Terminal Bukit Surungan, Kota Padang Panjang, Sumatra Barat (Sumbar) pada Sabtu

Kondisi Bus Sipirok Nauli yang mengalami kecelakaan tunggal di Terminal Bukit Surungan, Kota Padang Panjang. [foto: Polres Padang Panjang]

Langgam.id - Bus Sipirok Nauli mengalami kecelakaan tunggal di Terminal Bukit Surungan, Kota Padang Panjang, Sumatra Barat (Sumbar) pada Sabtu (17/6/2023) sekitar pukul 06.30 WIB.

Bus yang memiliki nomor polisi BB 7715 HB mengalami kecelakaan karena diduga tidak kuat mendaki tanjakan.

"Diduga tidak kuat mendaki tanjakan, akhirnya bus tersebut mudur dan hilang kendali, akhirnya bus tersebut rebah di sisi kiri jalan," ujar Kasat Lantas Polres Padang Panjang Iptu Aldy Lazzuardy dikutip dari situs Polres Padang Panjang, Sabtu (17/6/2023).

Aldy mengungkapkan, bahwa Bus Sipirok Nauli ini mengangangkut penumpang sebanyak 23 orang tersebut datang dari arah Kota Padang menuju Bukittinggi.

"Akibat kejadian tersebut, sebanyak enam penumpang bus mengalami luka-luka ringan dan sedang dalam penanganan medis," beber Aldy.

Sementara itu terang Aldy, personelnya dari Satlantas Padang Panjang berada di tempat kejadian perkara (TKP) guna untuk mengamankan barang bukti. Serta, melakulan evakuasi terhadap kendaraan agar tidak mengganggu arus lalu lintas di akhir pekan. (*/yki)

Baca Juga

Gempa M 4,6 Guncang Padang Panjang, Warga Berhamburan Keluar Rumah
Gempa M 4,6 Guncang Padang Panjang, Warga Berhamburan Keluar Rumah
Sebanyak 130 calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Padang Panjang mengikuti seleksi tahap akhir
130 Calon Paskibraka Padang Panjang Ikuti Seleksi Tahap Akhir
Padang Panjang Terapkan One Way Mulai Besok
Padang Panjang Terapkan One Way Mulai Besok
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Padang Panjang melaksanakan konsultasi dan koordinasi penelusuran naskah kuno di empat lokasi berbeda
Pemko Padang Panjang Telusuri Naskah Kuno di Empat Lokasi Bersejarah
Selama Ramadan, Pemko Padang Panjang Gelar Operasi Pasar Murah di 4 Kelurahan
Selama Ramadan, Pemko Padang Panjang Gelar Operasi Pasar Murah di 4 Kelurahan
Satu korban kecelakaan motor yang menabrak truk di Jalan Raya Indarung, di depan Gedung Serba Guna (GSG) PT Semen Padang, Kelurahan Indarung,
Satu dari Empat Korban Motor Tabrak Truk di Indarung Meninggal Dunia