Bus ALS Rebah Kuda di Padang Panjang, Korban Terjepit Sedang Dievakuasi

Langgam.id – Kecelakaan dialami satu unit bus milik perusahaan otobus (PO) Antar Lintas Sumatera (ALS) di Kota Padang Panjang, Sumatera Barat (Sumbar), Selasa (6/5/2025) pagi. Bus mengalami rebah kuda.

Petugas pemadam kebakaran setempat dilaporkan diturunkan untuk melakukan evakuasi. Dari foto-foto dan video yang beredar, terdapat penumpang yang terjepit.

Kapolres Padang Panjang AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro mengatakan, proses evakuasi masih berlangsung hingga pukul 09.00 WIB.

“Sedang dievakuasi,” singkatnya memberikan statement terkait kecelakaan ini.

Belum diketahui kronologi detail kecelakaan tersebut. Sementara kondisi bus rebah kuda ke kiri hingga naik ke atas trotoar.

Polisi belum mengungkap apakah ada korban meninggal dalam insiden ini. Sejumlah warga dan pengendara cukup ramai melihat proses evakuasi korban.

Baca Juga

Jembatan Kembar yang berada di Kelurahan Silaing Bawah, Kecamatan Padang Panjang Barat direncanakan akan menjadi lokasi pembangunan
Monumen Galodo Sumatra Direncanakan Bakal Dibangun di Jembatan Kembar Padang Panjang
Banjir bandang merendam pemukiman wawrga di Kota Padang, Jumat (28/11/2025). BPBD
Bencana Picu Inflasi Sumbar Melambung Tinggi
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
Pemerintah Bangun 750 Huntara untuk Korban Banjir Sumbar
Jaime Giraldo pemain baru Semen Padang
Jaime Giraldo Resmi Gabung ke Semen Padang FC
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Banjir bandang di Nagari Batang Pisang, Jorong Pasa, Nagari Maninjau, Kabupaten Agam Jumat dini hari (2/1/2026).
Banjir Bandang Kembali Terjang Maninjau, Akses Lubuk Basung–Bukittinggi Terputus