Buntut Dugaan Mesum, Gerindra Akan Copot Ketua DPRD Pasaman Barat

Buntut Dugaan Mesum, Gerindra Akan Copot Ketua DPRD Pasaman Barat

Sidang Majelis Kehormatan Partai Gerindra. (Dok. Partai Gerindra)

Langgam.id - Partai Gerindra menyatakan Ketua DPC Gerindra Pasaman Barat Parizal Hafni telah melanggar AD/ART. Gerindra juga merekomendasikan agar Parizal dicopot dari jabatannya sebagai Ketua DPRD Pasaman Barat.

"Dan telah kita ambil keputusan bahwa yang pertama, Majelis Kehormatan Partai menyatakan bahwa yang bersangkutan dalam hal ini Ketua DPC Partai Gerindra Pasaman Barat Parizal Hafni bersalah melanggar AD ART Partai," kata ketua Majelis Kehormatan Partai Gerindra, Habiburokhman, Senin (26/4/2021).

Keputusan itu diambil dalam sidang yang Majelis Kehormatan di DPP Gerindra, Jakarta. Putusan sidang juga mengusulkan kepada Ketua Dewan Pembina, Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani untuk memberhentikan Parizal dari Ketua DPC Partai Gerindra Pasaman Barat.

"Dan yang ketiga, Majelis Kehormatan Partai merekomendasikan Ketua Dewan Pembina, Ketua Umum, dan Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra untuk mencopot yang bersangkutan dari Ketua DPRD Pasaman Barat sebagaimana dengan ketentuan yang berlaku," ujar Habiburokhman.

Baca juga: Tampar Sopir Truk, Ketua DPRD Pasaman Barat dan Ajudan Dilaporkan ke Polisi

Ketua DPD Gerindra Sumatra Barat (Sumbar) Andre Rosiade juga memberikan keterangan dalam persidangan itu. Andre juga mendengarkan langsung putusan sidang tersebut.

"Dan alhamdulillah Majelis Kehormatan Partai Gerindra juga telah memberikan keputusan atas dugaan pelanggaran kode etik yang dialami oleh saudara PH selaku Ketua DPC Partai Gerindra Pasaman Barat dan juga Ketua DPRD Pasaman Barat," kata Andre.

Parizal sebelumnya digerebek warga karena diduga bernuat mesum dengan sekretaris pribadi di kantor DPC Gerindra Pasaman Barat, Senin (19/4/2021) malam. Ketika itu, mereka berduaan dalam keadaan lampu kantor mati.

Parizal lalu membantah tuduhan mesum tersebut. Dia mengaku berada di kantor DPC Gerindra Pasaman Barat malam itu untuk mengerjakan tugas partai. (*/ABW)

Baca Juga

Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar Andre Rosiade menyebutkan, pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bukittinggi Erman Safar
Andre Rosiade: Menang Pilkada Bukittinggi, Erman-Heldo Pastikan 100% Air Bersih Warga dan Rehab Pasar Bawah
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade tak henti-hentinya memberikan yang terbaik untuk masyarakat Sumatra Barat (Sumbar).
Andre Rosiade Resmikan Penyalaan Listrik Rumah Warga Air Dingin Kabupaten Solok
Ketua Harian Dewan Pengurus Pusat (DPP) Ikatan Keluarga Minang (IKM) Andre Rosiade menginstruksikan jajaran IKM Jakarta untuk berjuang
Andre Rosiade Minta Anggota IKM Menangkan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Andre Rosiade mendorong Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 47 Tahun 2024 tentang Penghapusan Piutang Macet UMKM
Kejar Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Andre Rosiade Minta PP 47/2024 Diterapkan 2025
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI asal Sumbar Andre Rosiade meminta PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menurunkan suku bunga kredit
Andre Rosiade Minta BRI Turunkan Suku Bunga Kredit Ultra Mikro Jadi Satu Digit
Wakil Ketua Komisi VI DPR Andre Rosiade mewanti-wanti kepada PT Telkom Indonesia atau Telkom Group agar lebih bekerja keras menyelamatkan
Soal Gempuran OTT, Andre Rosiade Sarankan Telkom Group Minta Bantu ke Presiden Prabowo