Buka Beach Club, Raffi Ahmad Gelar BNI Sound of Marawa di Padang

Berita Padang – Berita Sumbar Terbaru dan Terkini: Buka Beach Club di Padang, Raffi Ahmad Gelar BNI Sound of Marawa

Langgam.id- Raffi Ahmad menggelar BNI Sound of Marawa, dalam rangka pembukaan Marawa Beach Club, di Pesisir Pantai Air Manis Padang.

Baca Juga: 5 Fakta Beach Club Milik Raffi Ahmad di Padang

BNI Sound of Marawa ini digelar saat libur Lebaran 2022, tepatnya ada 7-8 Mei 2022 mulai pukul 19.00 WIB.

Sejumlah penyanyi terkenal diboyong, untuk ikut meriahkan pembukaan beach club milik Raffi ini.

Mereka adalah Maliq & D’Essentials dan Once Mekel dijadwalkan tampil pada 7 Mei 2022. Reza Artamevia dan Marcell Siahaan akan menghibur pada 8 Mei 2022.

Acara yang dipersembahkan Rans Entertaiment dan Syah Establishments ini, akan dipandu langsung Raffi dan Nagita Slavina, sebagai special host.

“Padang @marawabeachclub. Lets Rock N Rool,” tulis akun Instagram @raffinagita1717 Rabu (27/4/2022).

Beach club ini terletak di kawasan selatan Kota Padang, di balik gunung Padang dan bukit gado-gado.

Baca Juga: Raffi Ahmad Tanam Saham di Pantai Air Manis, Ini Kata Dispar Padang

Marawa Beach Club ini terdiri dari restoran, infinity pool dan common area lainnya.

Marawa Beach Club dibangun dengan material bambu hitam untuk bangunan utamanya. Bambu dinilai memiliki kelenturan yang baik.

Bambu ini cocok digunakan untuk bangunan di Padang, karena termasuk daerah rawan gempa.

Baca Juga

Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
nelayan di Pantai Purus, Kota Padang, tidak bisa melaut akibat cuaca buruk yang melanda wilayah pesisir.
Tak Bisa Melaut Akibat Ombak Tinggi, Penghasilan Nelayan Puruih Terdampak
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman