BSI Buka di Dubai, Andre Rosiade Apresiasi Kinerja Kementerian BUMN

Langgam.id - Andre Rosiade meminta warga Sumatra Barat (Sumbar) tetap tenang meski gempa bumi kerap menggoyang beberapa waktu terakhir ini.

Anggota DPR RI, Andre Rosiade. (Foto: Dok. Pribadi)

Langgam.id - Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi Gerindra, Andre Rosiade mengapresiasi langkah PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) melebarkan bisnis ke pasar global dengan membuka kantor cabang representatif di pusat keuangan syariah dunia, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).

Dengan ekspansi ini, diharapkan BSI dapat mewujudkan misinya sebagai Top 10 Global Islamic Bank berdasarkan kapitalisasi pasar pada 2025, serta dapat memajukan industri keuangan syariah Tanah Air.

Andre mengatakan, pembukaan kantor cabang BSI di Dubai merupakan bagian dari upaya bank pelat merah tersebut menjadi pemain global dalam bisnis perbankan syariah.

“BSI menjadi bank pertama dari Indonesia yang memiliki kantor perwakilan di Dubai yang merupakan pusat keuangan syariah dunia. Tentu capaian ini patut kita apresiasi. Dengan ekspansi ini, misi BSI sebagai Top 10 Global Islamic Bank berdasarkan kapitalisasi pasar pada 2025 insya Allah segera tercapai," ujar Andre, Jumat (1/7/2022).

Andre mengatakan, langkah BSI membuka kantor cabang di Dubai ini tak terlepas dari program BUMN Go Global yang dicanangkan Menteri BUMN Erick Thohir.

Ketua DPD Partai Gerindra Sumatera Barat itu berharap dengan ekspansi ini, BSI bisa semakin dekat dengan investor global sehingga perusahaan dapat berkontribusi lebih dalam mendukung program-program pemerintah, baik dalam pendanaan proyek-proyek infrastruktur dan pembangunan maupun dukungan bagi pengembangan UMKM nasional.

Baca juga: Menteri BUMN Inisiasi Reaktivasi Jalur KA Sumbar, Andre Rosiade: Aspirasi Kami Diterima

"Kehadiran BSI di Dubai diharapkan tidak hanya dapat berkontribusi pada pengembangan industri perbankan syariah di Indonesia, tetapi juga dapat mempererat hubungan antara Indonesia dengan negara-negara Timur Tengah, khususnya UEA," katanya. (Advetorial)

Baca Juga

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertahanan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid memberikan pengakuan dan kepastian hukum terhadap
Berikan Kepastian Hukum Tanah Ulayat di Sumbar, Andre Rosiade Apresiasi Menteri ATR/BPN
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menyalurkan berbagai bantuan kepada masyarakat Sumatra Barat (Sumbar) pada Sabtu (26/4/2025).
Salurkan Bantuan di Mata Air Padang, Andre Rosiade Komit Selesaikan Masalah Banjir Rawang
Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO
Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO
Pemerintah Presiden Prabowo yang baru beberapa bulan sudah mampu mewujudkan swasebada pangan. Dimana dalam enam
Enam Bulan Prabowo Jadi Presiden, Andre Rosiade: Alhamdulillah, Indonesia Surplus Beras
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menduga banjir parah yang merendam kawasan Jabodetabek khususnya daerah Bekasi baru-baru ini
Diduga Sebabkan Banjir di Bekasi, Andre Rosiade Minta PJT II Berikan Data Aset yang Disewakan
Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan akan memperpanjang kontrak selama dua tahun dengan klub Liga Thailand, True Bangkok United.
Sukses Tampilkan Kualitasnya, Andre: Arhan Perpanjang Kontrak dengan True Bangkok United