Blusukan ke Pasar Raya Padang, Kapolres Tegur Warga Tak Patuhi Protokol Covid-19

Kapolresta Padang AKBP Imran Amir

Kapolresta Padang AKBP Imran Amir. (dok. Polresta Padang)

Langgam.id - Kepolisian Resot Kota Padang, Sumbar, turun langsung meninjau kepatuhan protokol kesehatan covid-19 di Pasar Raya Padang. Kapolresta Padang AKBP Imran Amir turun langsung memantau hal itu.

Imran mengatakan, dia dan jajarannya menemukan banyak warga dan pengunjung pasar yang tak patuh protokol kesehatan. Kapolres pun langsung memberi teguran lisan.

"Masih banyak warga pasar yang kedapatan tidak menggunakan masker, terhadap mereka diberikan teguran secara lisan kemudian kami beri masker gratis," kata Imran di Padang, Sabtu (5/9/2020).

Baca juga: Update Covid-19 Sumbar: 21 Pasien Sembuh dari 6 Daerah

Peninjauan ke Pasar Raya Padang itu dilakukan sejak pukul 14.00 WIB. Imran turun didampingi Kabag Ops Kompol Alwi Askar, Kasatlantas AKP Syukur Hendri Saputra, dan ratusan personel lainnya.

Imran mengatakan kegiatan tersebut dilakukan untuk melihat kepatuhan warga pasar dalam menerapkan protokol kesehatan. Hal itu dilakukan menyusul mengingatnya kasus positif covid-19 di Padang.

Polisi sengaja memilih Pasar Raya sebagai lokasi blusukan karena merupakan objek keramaian dan rawan penuralan covid-19. "Kita tidak ingin Pasar Raya Padang kembali menjadi kluster baru, dan warga yang terinfeksi virus terus bertambah," katanya.

Selain memberikan teguran, polisi juga memberikan sosialisasi agar warga pasar mematuhi protokol kesehatan dalam memutus mata rantai penyebaran COVID-19. Imbauan yang ditekankan terkait 3M, yaitu memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.

Selain Pasar Raya, Polresta Padang akan terus menggencarkan sosialisasi dan imbauan ke lokasi lainnya, terutama yang merupakan objek keramaian.

"Selanjutnya akan menyasar objek keramaian lain, termasuk objek wisata," katanya. (Ldi/ABW)

Baca Juga

Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Fadly Amran Calon Wali Kota Padang
Begini Profil Fadly Amran, Walikota Padang yang Baru