Bantu Petani dan Peternak, Dinas Pertanian Padang Siapkan Berbagai Bantuan

Kepala Dinas Pertanian Kota Padang, Syahrial Kamat (Foto: Humas Pemko Padang)

Kepala Dinas Pertanian Kota Padang Syahrial Kamat (Foto: Humas Pemko Padang)

Langgam.id Tahun ini, Dinas Pertanian Kota Padang menyiapkan berbagai jenis bantuan untuk petani dan peternak. Bantuan ini diharapkan, bisa meningkatkan kegiatan pembangunan di bidang pertanian yang ada di Kota Padang.

Kepala Dinas Pertanian Kota Padang Syahrial Kamat mengatakan, bantuan yang akan diberikan untuk sektor peternakan yaitu bagi peternak sapi, ayam atau hewan unggas lainnya.

Ia merinci, bantuan ternak sapi untuk dua orang kelompok sebesar Rp180 juta, bantuan ternak itik lokal tiga  kelompok sebesar Rp24 juta, serta bantuan obat-obat ternak satu paket sebesar Rp4 juta.

“Lalu bantuan pemeliharannya seperti rehab kandang serta pemberian insentif bagi sapi yang melahirkan sebanyak Rp500 ribu per ekor tetap kita lakukan,” ujar Syahrial Kamat seperti yang dilansir infopublik.id, Jumat (23/4/2021).

Kemudian terang Syahrial, untuk para kelompok tani, bantuan yang akan diberikan berupa benih padi, pupuk dan berbagai bibit tanaman perkebunan.

Syahril menjelaskan, bahwa bantuan ini bersumber dari APBD Kota Padang dan diharapkan dapat didukung pemerintah provinsi dan pusat. (*/yki)

 

Baca Juga

Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
nelayan di Pantai Purus, Kota Padang, tidak bisa melaut akibat cuaca buruk yang melanda wilayah pesisir.
Tak Bisa Melaut Akibat Ombak Tinggi, Penghasilan Nelayan Puruih Terdampak
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman