Bangunan Misterius Muncul di Pantai El Salvador Jadi Sorotan Publik, Begini Asal Usulnya

Bangunan misterius

Bangunan misterius di pantai La Puntilla, El Salvador. [foto: Coastallycurius.com]

Sebuah bangunan misterius yang hancur terdampar di tepi pantai La Puntilla, El Salvador jadi sorotan publik.

Langgam.id - Belum lama ini publik dikejutkan dengan kemunculan sebuah bangunan terbengkalai di Pantai El Salvador, Amerika Tengah. Kejadian aneh tersebut tentu saja sukses membuat para turis keheranan.

Dikutip dari Odditycentral pada Kamis (15/7/2021), bangunan misterius yang hancur itu tampak terdampar di tepi pantai La Puntilla, El Salvador. Sampai saat ini belum diketahui secara pasti mengapa bangunan tersebut bisa muncul di pantai itu.

Tak sedikit teori yang bermunculan untuk menjelaskan penyebab bangunan itu bisa muncul secara misterius. Salah satu teori yang paling populer, diduga bangunan itu merupakan salah satu korban ganasnya badai yang sempat melanda El Salvador lebih dari dua dekade lalu.

Bangunan misterius itu menjadi perbincangan hangat publik usai diunggah oleh salah seorang pengguna TikTok, Salvador Cholopanza Vlogs. Di video tersebut, dia tampak menjelajahi struktur bangunan itu.

Tak hanya itu, dia juga mengunggah vlog di Youtube, untuk merekam lebih dalam mengenai bangunan tersebut. Tidak lama setelah diunggah, vlog itu pun langsung viral di media sosial.

Tak sedikit orang yang penasaran dengan asal usul bangunan misterius itu. Bahkan beberapa orang sampai rela mendatangi bangunan tersebut untuk melihat secara langsung.

Belum lama ini, surat kabar El Salvador La Prensa Grafica menjelaskan mengenai asal usul bangunan itu. Pihak El Salvador La Prensa Grafica melakukan investigasi dengan mengandalkan laporan dari penduduk setempat yang tinggal di dekat Pantai La Puntilla.Lampiran Gambar

Diketahui, sekitar 28 tahun yang lalu bangunan itu diduga merupakan sebuah hotel bernama Hotel Puerto Ventura. Pemilik hotel tersebut sengaja membuat bangunan itu beberapa meter dari pantai untuk menarik pengunjung.

Namun ternyata hal itu adalah ide yang buruk. Sebab, bangunan tersebut menjadi lebih rentar mengalami kerusakan.

Meski begitu, tidak diketahui apakah bangunan itu juga menjadi salah satu korban keganasan badai Mitch, yang melanda El Salvador pada tahun 1998 lalu.

Bangunan itu juga dulu pernah menjadi gereja Kristen, yang menjelaskan bintang besar Daud di langit-langit lantai pertama. Namun karena struktur bangunannya terus memburuk, akhirnya kembali ditinggalkan.

Baca juga: Bisnis Menjanjikan, Pria Ini Gunakan Lava Gunung Berapi Aktif untuk Buat Pizza

“Mereka membangun terlalu dalam ke pantai, itulah yang terjadi. Sebelumnya, izin resmi tidak diminta untuk membangun, dan itulah yang terjadi, mereka bertindak terlalu jauh,” jelas seorang nelayan setempat.

Kondisi bangunan itu kini sangat memprihatinkan dengan banyak retakan. Bangunan itu terletak di pinggir yang membuat ombak dapat menghantam pasir.

Bangunan itu dapat dengan mudah di akses pada pagi hari, namun saat sore air kembali membanjiri tempat itu dan menciptakan genangan air di dalam bangunan tersebut.

Tag:

Baca Juga

Foto tidak senonoh diduga Wali Nagari Guguak VII Koto Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatra Barat (Sumbar) YR, beredar di media sosial dan viral.
Foto Tak Senonoh Beredar dan Viral, Wali Nagari Guguak VIII Koto Didesak Mundur
Lagu Minang berjudul Mimpi Parintang Rusuah yang dinyanyikan oleh Al Arifin tersebut, akhir-akhir ini viral di media sosial, terutama
Viral Usai Erupsi Gunung Marapi, Lagu Mimpi Parintang Rusuah Rupanya Dirilis Sejak 2019 Lalu
Kadisdik Limapuluh Kota, Afri Efendi, mangkir dua hari berturut-turut saat dipanggil DPRD. Pemanggilan itu terkait dengan video viral
Kadisdik Limapuluh Kota 2 Kali Mangkir Dipanggil DPRD Soal Murid SD Berkata Kasar ke Guru Viral
Aksi heroik seorang pria berbaju hitam yang melakukan penyelamatan terhadap bus ANS yang mengalami rem blong di kawasan Sitinjau Lauik.
Pria Penyelamat Bus di Sitinjau Lauik Dapat Tawaran Pekerjaan dari Pengusaha Tajir, Digaji Rp10 Juta
Baru-baru ini di media sosial viral aksi heroik seorang pria yang melakukan penyelamatan terhadap bus ANS yang rem blong di Sitinjau Lauik
Viral Aksi Heroik Pria Lakukan Penyelamatan Bus ANS yang Alami Rem Blong di Sitinjau Lauik
Langgam.id - Telah terjadi pemaksaan kepada dua mahasiswi asrama Unand dengan melakukan secara paksa tindakan pengguntingan celana mahasiswi.
Pemaksaan di Lingkungan Kampus? Kemunduran Berpikir!