Apel Pasca Lebaran, Wako Padang: Tingkatkan Disipilin dalam Bekerja

Apel Pasca Lebaran, Wako Padang: Tingkatkan Disipilin dalam Bekerja

Wako Padang Hendri Septa bersama Wawako Ekos Albar mengecek kehadiran ASN di hari pertama kerja pasca cuti Lebaran. (Foto: Prokopim Padang)

Langgam.id – Wali Kota Padang, Hendri Septa, memimpin apel gabungan pasca libur Lebaran Idul Fitri 1445 H/2024 pada hari Selasa (16/4/2024). Apel ini diikuti oleh unsur pimpinan dan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Padang.

Dalam sambutannya, Hendri Septa menyampaikan selamat kembali bekerja dan berharap para ASN dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat setelah libur Lebaran.

“Layanan publik yang selama ini kita lakukan harus terus berjalan dan diharapkan lebih optimal lagi. Teruslah tingkatkan kapasitas diri. Jadikan hari ini lebih baik dari hari kemarin, dan hari esok harus lebih baik dari hari ini,” ujar Hendri Septa.

Ia juga menekankan pentingnya disiplin dan profesionalisme bagi para ASN.

“Saya minta kepada seluruh ASN untuk disiplin dan profesional dalam bekerja. Mari kita ciptakan suasana kerja yang kondusif dan saling mendukung untuk mencapai tujuan bersama,” tegasnya.

Setelah apel gabungan, Wali Kota, Wakil Wali Kota, dan Sekda Kota Padang melakukan pengecekan kehadiran ASN di setiap OPD. Hasilnya, 100 persen ASN hadir pada hari pertama masuk kerja pasca libur Lebaran.

Hendri Septa berharap momentum libur Lebaran dapat menjadi refleksi bagi para ASN untuk meningkatkan kinerja dan pengabdian kepada masyarakat.

“Mari kita jadikan momentum libur Lebaran ini sebagai titik balik untuk meningkatkan kinerja dan pengabdian kita kepada masyarakat. Kita harus bekerja lebih keras dan lebih giat lagi untuk mewujudkan visi dan misi Kota Padang,” pungkasnya. (*/Fs)

Tag:

Baca Juga

Proyek Jalan Tol Sicincin-Bukittinggi segera dibangun akhir 2026 atau 2027 oleh Kementerian Pekerjaan Umum bersama HKI.
Menteri PU: Tol Sicincin-Bukittinggi Segera Dibangun
Tingkatkan Keselamatan Menjelang Lebaran, KAI Divre II Sumbar Lakukan Cek Lintas Kuraitaji-Cimparuh
Tingkatkan Keselamatan Menjelang Lebaran, KAI Divre II Sumbar Lakukan Cek Lintas Kuraitaji-Cimparuh
Pemko Padang akan melanjutkan kembali pembangunan trotoar di Pantai Padang pada 2026 ini. Penataan kawasan Pantai Padang ini masuk
Pembangunan dan Perbaikan Trotoar di Pantai Padang Dilanjutkan Tahun Ini
Pemko Padang sedang menyiapkan hunian tetap (huntap) di kawasan Simpang Haru. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR)
Pemko Padang Bakal Bangun 45 Unit Huntap di Simpang Haru
Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo, memastikan arus lalu lintas di jalan provinsi kawasan Lembah Anai, Kabupaten Tanah Datar,
Menteri PU Pastikan Jalur Lembah Anai Sudah Bisa Buka 24 Jam H-7 Lebaran
Menteri PU Dody Hanggodo meninjau pengerjaan bailey yang dibangun di jalan provinsi ruas Sicincin–Simpang Balingka di Malalak,
Menteri PU Kebut Fungsional Jalan Malalak Jelang Ramadan, 2 Jembatan Bailey Dibangun