Antisipasi Lonjakan Pasien, M Djamil Dirikan Tenda Posko Kesehatan di Depan Ruang Isolasi

Tenda Posko Kesehatan Covid-19

Tenda posko kesehatan di depan Ruang Isolasi RSUP M Djamil Padang (Foto: Irwanda/Langgam.id)

Langgam.id - Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) M Djamil Padang mendirikan dua tenda posko kesehatan persis berada di depan Ruang Isolasi pasien diduga terpapar Virus Corona (Covid-19), posko itu sebagai antisipasi lonjakan pasien yang dirujuk ke rumah sakit tersebut.

Pejabat Pemberi Informasi dan Dokumentasi RSUP M Djamil Padang, Gustavianof menyebutkan, sebelum pasien dirawat di Ruang Isolasi, pemeriksaan akan dilaksanakan di tenda tersebut untuk menentukan apakah layak dirawat di ruang isolasi atau tidak.

"Pasien yang baru datang dari rumah sakit di Sumbar, itu akan dilakukan pemeriksaan di tenda tersebut, pakah pasien itu akan ditetapkan sebagai Orang Dalam Pemantauan (OPD) atau Pasien Dalam Pemantauan (PDP). Kalau statusnya PDP, makan akan dirawat di Ruang Isolasi," ujarnya kepada Langgam.id, Jumat (20/3/2020).

Adanya tenda tersebut, kata Gustavianof, sebagai salah satu antisipasi lonjakan pasien untuk pemeriksaan Covid-19. Tenda berwarna putih itu diketahui bantuan dari Kementerian Kesehatan. RSUP M Djamil Padang akan bekerja sama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Kesehatan Sumbar.

Dijelaskan Gustavianof, tenda posko kesehatan tersebut ditargetkan akan mulai beroperasi beberapa hari ke depan. Tenda itu dilengkapi dengan beberapa alat dan tim medis, termasuk pendingin ruangan.

"Tujuannya, agar pasien bisa nyaman di tenda itu. Sebelumnya, kami belum punya. Nanti dipilah, jika ada gejala suspect, maka akan dirawat di Ruang Isolasi, jika tidak, di ruang biasa sesuai gejala yang ditemukan," ucapnya.

Catatan RSUP M Djamil Padang, hingga saat ini masih ada sebanyak 13 PDP Virus Corona yang dirawat. Pihak rumah sakit masih menunggu hasil pemeriksaan swab tenggorokan dan hidung pasien, apakah dinyatakan positif atau negatif Covid-19. (Irwanda/ZE)

Baca Juga

dinkes-sumbar-catat-22-kasus-anak-gagal-ginjal-akut-misterius-12-meninggal-dunia
RSUP M Djamil Beroperasi Normal Selama Libur Lebaran
4-anak-masih-dirawat-di-rsup-m-djamil-padang-akibat-gagal-ginjal-akut-misterius
RSUP M Djamil Klarifikasi Terkait Video Viral Keluarga Pasien Luapkan Kekesalan Akibat Pelayanan Ganti Shif
Viral Video Keluarga Pasien Luapkan Kekesalan di RSUP M Djamil, Ombudsman Duga Maladministasi
Viral Video Keluarga Pasien Luapkan Kekesalan di RSUP M Djamil, Ombudsman Duga Maladministasi
Sejumlah Warga Air Bangis Dilarikan ke Rumah Sakit Usai Berdemo
Sejumlah Warga Air Bangis Dilarikan ke Rumah Sakit Usai Berdemo
Dovy Djanas Dilantik Jadi Direktur Utama RSUP Djamil, Ini Profilnya
Dovy Djanas Dilantik Jadi Direktur Utama RSUP Djamil, Ini Profilnya
RSUP Dr. M Djamil Padang Tranformasi ke Digital, Mulai 1 Januari 2023 Registrasi Bisa Via Aplikasi
RSUP Dr. M Djamil Padang Tranformasi ke Digital, Mulai 1 Januari 2023 Registrasi Bisa Via Aplikasi