Antisipasi Covid-19, Pemko Pariaman Sediakan Tempat Pencuci Tangan Bagi ASN

Antisipasi Covid-19, Pemko Pariaman Sediakan Tempat Pencuci Tangan Bagi ASN

Tenpat cuci tangan ASN (Pemko Pariaman)

Langgam.id- Pemerintah Kota Pariaman sediakan bak air disertai sabun pencuci tangan bagi Aparatur Sipil Negara di Kantor Balaikota Pariaman. Sarana pencuci tangan tersebut disediakan sejak kemarin, Senin (23/3) pagi oleh Bagian Umum dan Protokoler Setdako Pariaman.

Walikota Pariaman Genius Umar mengatakan sengaja kita sediakan sarana pencuci tangan ini untuk ASN di Balaikota Pariaman sebagai upaya pencegahan dasar virus corona atau covid-19 di Kota Pariaman.

" Virus tersebut bisa saja tertular lewat tangan sebagai media penularan, sebagai contoh adalah ketika kita berjabat tangan dengan orang menutupi batuk dengan tangannya atau ketika kita menyentuh obyek yang terpapar virus corona ", terangnya.

" Karena mencuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir secara detail dan menyeluruh sangat ampuh dibanding hand sanitizer dan antiseptik lainnya ", kata wako.

Wako juga menambahkan, sejak diumumkan oleh pemerintah pusat terkait penyebaran virus corona di indonesia, Pemko Pariaman telah melakukan upaya pencegahan dengan cara menyemprotkan disinfektan di kantor-kantor, sekolah-sekolah, lapas, mesjid/mushalla, pasar dan kemudian mengimbau menyediakan sarana pencuci tangan ditempat-tempat tersebut.

Selain itu, dalam mencegah penyebaran virus yang berbahaya tersebut, ASN diminta agar menerapkan pola hidup bersih dan sehat (phbs) dengan rajin mencuci tangan dengan sabun dan air, gunakan masker ketika bepergian serta sediakan hand sanitizer dan antiseptik dimeja kerja masing-masing. (Inforial)

Baca Juga

Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman menggelar Pariaman Barayo atau biasa disebut Pesta Pantai Pariaman pada momen libur Lebaran yaitu 11-21
Hingga Hari Keempat Pariaman Barayo, Pemko Raih PAD Rp215 Juta
DPRD Kota Pariaman Lantik 2 Anggota PAW Sisa Masa Jabatan 2019-2024
DPRD Kota Pariaman Lantik 2 Anggota PAW Sisa Masa Jabatan 2019-2024
Pj Wako Pariaman Lepas Persikopa Berlaga di Piala Soeratin U-17
Pj Wako Pariaman Lepas Persikopa Berlaga di Piala Soeratin U-17
Turunkan Angka Stunting, Pariaman Terima DAK Rp3,17 Miliar
Turunkan Angka Stunting, Pariaman Terima DAK Rp3,17 Miliar
PAD Kota Pariaman dari Sektor Pariwisata Meningkat
PAD Kota Pariaman dari Sektor Pariwisata Meningkat
Pj Wako Pariaman Temu Ramah dengan Penerima Beasiswa Saga Saja
Pj Wako Pariaman Temu Ramah dengan Penerima Beasiswa Saga Saja