Antisipasi Balap dan Tawuran, Polresta Padang Turunkan Personel Patroli Subuh

Antisipasi Balap dan Tawuran, Polresta Padang Turunkan Personel Patroli Subuh

Polresta Padang menurunkan puluhan personel untuk patroli subuh. (Foto: Humas Polresta Padang)

Langgam.id – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Padang menurunkan puluhan personel untuk patroli subuh. Hal tersebut untuk mengantisipasi balap dan tawuran serta gangguan keamanan dan ketertiban dalam masyarakat (kamtibmas).

Kapolresta Padang Kombes Pol Ferry Harahap dan Kasi Humas Polresta Padang Ipda Yanti Delfina dalam keterangan tertulisnya menyatakan, patroli tersebut digelar selama Ramadan 1444 Hijriyah untuk menciptakan situasi yang kondusif.

“Kegiatan tersebut dilaksanakan setiap harinya selama bulan Ramadhan pada pukul 04.00 WIB,” kata Kasi Humas, sebagaimana dirilis situs resmi Polresta Padang, Kamis (30/3/2023).

Menurutnya, polisi berpatroli dengan menyisir sejumlah tempat di Kota Padang yang dianggap rawan akan aksi balap liar dan tawuran.

Ia berharap, patroli tersebut dapat mengantisipasi balap liar dan tawuran di Kota Padang, sehingga masyarakat yang melalukan aktivitas ibadah selama Bulan Ramadhan 1444 H bisa melaksanakan aktivitas ibadah dengan aman. (*/SS)

Baca Juga

Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Wakapolresta Padang, AKBP Faidil Zikri mengatakan Operasi Lilin Singgalang 2025 akan berlangsung selama 14 hari, mulai 20 Desember 2025
Operasi Lilin Singgalang 2025: Polresta Padang Siapkan 12 Pos Pengamanan Nataru
Satpol PP Padang bersama Tim Dubalang Kota, TNI dan Polri melaksanakan patroli gabungan di Kecamatan Pauh pada Sabtu (18/10/2025) dini hari.
Remaja Diduga Hendak Tawuran Kabur saat Satpol PP Patroli di Pauh, 7 Sajam Diamankan
Polresta Padang kembali mengamankan belasan remaja yang diduga hendak tawuran beberapa waktu lalu.
Ironi Angka Putus Sekolah di Balik Aksi Tawuran yang Kian Mencemaskan
Wakil Wali Kota Padang Maigus Nasir
Cegah Tawuran, Pemko Padang Bentuk Guru Pengasuh Awasi Siswa di Luar Jam Sekolah
Para remaja yang diduga hendak tawuran di Kota Padang diamankan polisi beberapa waktu lalu. (Foto: Dok. Polresta Padang)
Cegah Tawuran, Pemko Padang Siapkan Aturan Jam Malam