Andre Rosiade Usulkan Program Vaksin Booster Berbayar untuk Jemaah Umrah

Vaksin booster umrah

Andre Rosiade [ist]

Langgam id - Anggota Komisi VI DPR Andre Rosiade mengusulkan agar pemerintah mengadakan program vaksinasi booster berbayar untuk jemaah umrah asal Indonesia.

Vaksinasi tersebut dilakukan untuk menggantikan masa karantina lima hari yang ditetapkan pemerintah untuk jemaah umrah.

"Oleh karena itu saya mengusulkan pemerintah mengadakan program vaksin booster berbayar agar calon jemaah bisa melaksanakan umrah tanpa melakukan 5 hari karantina di Tanah Suci," kata Andre, Minggu (24/10/2021).

Menurutnya, masa karantina lima hari akan membuang waktu. Jemaah juga tidak akan fokus beribadah jika waktunya dibatasi.

Baca juga: Ini Syarat Umrah Terbaru bagi Jemaah Asal Indonesia

"Setiap jemaah umrah biasanya punya waktu 9 hari. Kalau mereka dikarantina 5 hari, kapan mereka memiliki waktu beribadah?," ujarnya.

"Apalagi, biaya karantina itu ditanggung oleh jemaah. Saya rasa jemaah umrah Indonesia tidak akan keberatan mengikuti vaksin booster berbayar ini," sambung Andre.

Dikatakannya, yang sudah mendapatkan vaksin sinovac 2 kali bisa mendapatkan booster Morderna atau Pfizer.

Menurut Andre, solusi tersebut merupakan cara yang adil dan jalan tengah terbaik.

Jemaah umrah tak perlu dikarantina, dan di sisi lain kuota vaksin gratis untuk masyarakat luas tidak terkurangi.

"Saya rasa ini adalah cara yang adil. Selain kepentingan jemaah bisa terpenuhi, APBN juga tidak terbebani. Oleh karena itu saya mengusulkan vaksin booster berbayar untuk jemaah umrah," tuturnya.

Diketahui, Arab Saudi memakai vaksin covid-19 jenis Moderna, Pfizer, Astrazeneca dan Johnson and Johnson sebagai langkah penanganan covid-19. Merek vaksin tersebut juga diakui oleh Arab Saudi.

Baca Juga

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menduga banjir parah yang merendam kawasan Jabodetabek khususnya daerah Bekasi baru-baru ini
Diduga Sebabkan Banjir di Bekasi, Andre Rosiade Minta PJT II Berikan Data Aset yang Disewakan
Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan akan memperpanjang kontrak selama dua tahun dengan klub Liga Thailand, True Bangkok United.
Sukses Tampilkan Kualitasnya, Andre: Arhan Perpanjang Kontrak dengan True Bangkok United
Diduga dicuranginya Semen Padang FC pada laga melawan PSIS Semearang 17 April 2025 lalu, tak membuat manajemen tinggal diam. Penasihat tim
Semen Padang FC Sering Dirugikan, Andre Rosiade Minta LIB Pakai Wasit Asing Khusus Zona Degradasi
Arumi Saidah Humaira kondisinya kian memprihatinkan. Bocah tiga tahun itu menderita penyakit meningitis hidrosefalus dan juga cerebral palsy.
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Meningitis Hidrosefalus di Padang
Semen Padang FC (SPFC) sudah siap untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025. Ditambah lagi dengan dukungan penuh dari jajaran penasihat
Andre Rosiade Bantah Tunggakan Gaji Pemain Semen Padang FC yang Dikeluhkan Scott
Usai memberikan bantuan langsung tunai (BLT), Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade kembali membantu Nur Rezkia Fahira yang menderita
Andre Rosiade Fasilitasi Pengobatan Bocah Penderita Lipoma di RSUP M Djamil Padang