Aksi Bersih Danau Menuju Singkarak Bebas Sampah

Aksi Bersih Danau Menuju Singkarak Bebas Sampah

Wagub Sumbar Nasrul Abit sedang bersih-bersih Danau Singkarak (ist)

Langgam.id - Pemerintah Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) bersama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) melakukan bersih-bersih Danau Singkarak, Jumat (25/10/2019).

Kegiatan ini merupakan gerakan kampanye menyelamatkan danau dari pencemaran. Sebab, jika danau terbebas dari pencemaran, populasi ikan Bilih diharapkan kembali berkembang biak.

“Singkarak danau terbesar kedua di Sumatra. Potensi dan nilai jual yang tinggi,” kata Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit saat bersih-bersih danau.

Menurutnya, banyak permasalahan yang kini terjadi di danau Singkarak. Misalnya saja, jumlah bagan kian meningkat hingga jumlah sampah yang terus bertambah.

“Permasalahan sampah akhir-akhir ini terus meningkat, terutama sampah plastik. Perlu upaya penyelamatan danau untuk menjaga ekosistem danau Singkarak,” katanya.

Gerakan bersih-bersih ini untuk mengajak masyarakat ikut menjaga danau Singkarak. Apalagi, danau Singkarak sedang dalam proses penerapan menjadi kawasan strategi pariwisata provinsi dan juga dalam usulan menjadi kawasan Geopark Nasional.

“Saya berharap masyarakat di sini bisa menjaga kebersihan danau Singkarak. Tegur yang buang sampah sembarangan,” bebernya.

“Semoga target Danau Singkarak bebas sampah rampung 2020-2022 mendatang,” sambungnya. (Rahmadi/RC)

Baca Juga

Pemprov Sumbar memberikan penghargaan kepada 14 OPD atas kontribusinya sebagai tim penerapan Standar Pelayanan Minimal (SPM) Tahun 2024.
Serahkan Penghargaan Bagi 14 OPD Pemprov, Mahyeldi: Kepala Dinas Harus Turun ke Lapangan
Sekretariat Daerah Se Sumatera Barat Singkronkan Renstra 2025-2029
Sekretariat Daerah Se Sumatera Barat Singkronkan Renstra 2025-2029
Perbaikan Jalan Penghubung Payakumbuh-Lintau, Progres Capai 50 Persen
Perbaikan Jalan Penghubung Payakumbuh-Lintau, Progres Capai 50 Persen
Swasembada Pangan Berkelanjutan, Disbuntanhor Sumbar Perkuat Regenerasi Petani
Swasembada Pangan Berkelanjutan, Disbuntanhor Sumbar Perkuat Regenerasi Petani
HUT Bhayangkara, Gubernur Mahyeldi Apresiasi Kinerja Kepolisian di Sumbar
HUT Bhayangkara, Gubernur Mahyeldi Apresiasi Kinerja Kepolisian di Sumbar
Komisi 1 DPRD Tanah Datar Kunker ke Biro Adpim Sumbar
Komisi 1 DPRD Tanah Datar Kunker ke Biro Adpim Sumbar