Airlangga Hartarto: 2024, Rebut Kembali Kemenangan Golkar di Sumbar

Airlangga Hartarto: 2024, Rebut Kembali Kemenangan Golkar di Sumbar

Airlangga Hartarto saat silaturahmi bersama seluruh kader pada Sabtu (9/4/2022) di Padang. [Dok. Golkar]

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Airlangga Hartarto: 2024, Rebut Kembali Kemenangan Golkar di Sumbar.

Langgam.id – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengajak seluruh kader merebut kembali kemenangan di Sumbar pada Pemilu 2024 mendatang. Ajakan itu disampaikan saat melakukan silaturahmi bersama seluruh kader di Padang, Sabtu (9/4/2021).

Optimisme, katanya, penting demi mendukung dan menyukseskan kemenangan Partai Golkar pada Tahun 2024 nanti. Selain optimis, kader juga diingatkan akan pentingnya persatuan.

“Jaga optimisme, soliditas dan persatuan. Mulai dari tingkat DPD serta Ormas Hasta Karya dan organisasi sayap Partai Golkar yang ada di Sumatera Barat,” kata Airlangga.

Dia berharap hal itu bisa menjadi perjuangan bersama untuk mengembalikan kejayaan Partai Golkar di Sumbar. Diketahui, Pada 2014, Golkar sukses menjadi pemenang di Sumbar memegang tampuk pimpinan di DPRD Sumar. Namun, Golkar gagal mempertahankan kejayaan itu di Pileg 2019.

“Saya berpesan, agar seluruh kader berperan untuk ikut turun membantu rakyat dan membangun kebersamaan. Untuk terus mendukung program-program pemerintah khususnya dalam mengawal pemulihan ekonomi nasional,” kata Menko Perekonomian RI itu.

Airlangga menegaskan konsolidasi juga menjadi kunci untuk mencapai kemenangan. Melalui sebuah pantun disampaikan, kalau Golkar ingin menang di Sumbar, mari perkuat konsolidasi.

Baca juga: Gerindra Sumbar Luncurkan Akun Medsos Resmi, Sasar Pemilih Pemula di Pemilu 2024

“Kepada pengurus di semua level, sesuai peta jalan yang telah ditentukan oleh DPP Partai Golkar, mari segera menyusun dan melaksanakan program prioritas dan strategis menuju pemenangan Pemilu tahun 2024,” katanya.

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Semen Padang FC merilis starting line up dalam laga melawan Arema FC pada pekan 11 Liga Super League 2025/2026, Senin malam (03/10/2025).
Starting Line Up Semen Padang FC Lawan Arema
Anggota DPRD Limapuluh Kota Fajar Rillah Vesky, bersama Mensos.
Khatib Sulaiman Masuk Calon Pahlawan Nasional, Anggota DPRD Limapuluh Kota Apresiasi Mensos
Warga Apresiasi Layanan SKCK Online Polda Sumbar: Tak Ribet, Bisa Dijemput Siapa Saja
Warga Apresiasi Layanan SKCK Online Polda Sumbar: Tak Ribet, Bisa Dijemput Siapa Saja
Pemain Semen Padang FC saat sesi latihan beberapa waktu lalu.
Manajemen Bantah Ada Tunggakan Gaji Pemain Semen Padang FC
Gun Sugianto Nakhodai Dekopin Sumbar, Tegaskan Koperasi Harus Jadi Gerakan Ekonomi Rakyat
Gun Sugianto Nakhodai Dekopin Sumbar, Tegaskan Koperasi Harus Jadi Gerakan Ekonomi Rakyat
LBH Padang menyatakan Kabupaten Padang Pariaman darurat kekerasan seksual. Foto/Wikipedia
Belasan Anak Kembali Jadi Korban, LBH Sebut Padang Pariaman Darurat Kekerasan Seksual