Langgam.id - Genangan air yang mengalir dari puncak Gunung Marapi kembali terjadi di Jalan Raya Padang - Bukit Tinggi tepatnya di area Jembatan Kelok Hantu, Nagari Aie Angek, Kecamatan X Koto, Kabupaten Tanah Datar, Minggu (7/4/2024), sekitar pukul 20.40 WIB.
"Saat kejadian, debit curah hujan memang cukup tinggi. Bentuk air lumpur tanah atau keruh," ujar Plh Danramil 05/X Koto Kodim 0307/TD Serka Zainal Tanjung, Senin (8/4/2024).
Dia menambahkan, sekitar pukul 00.35 WIB, sampai sekarang (Senin, 8 April 2024), jalan dengan 2 arah.
"Pihak dari pekerja PU membersihkan dan membuat tanggul air untuk menghalangi air ke jalan," bebernya.
Pihaknya juga memerintahkan personel Koramil 05/X Koto untuk mendatangi lokasi dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian.
"Personel Koramil 05/X Koto memberikan imbauan kepada pengguna jalan untuk berhati-hati melintasi area tersebut. Bagi masyarakat yang tinggal di dekat bantaran aliran sungai diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan," tandasnya.
Sebelumnya, Jumat (5/4/2024) kemarin, kawasan tersebut dan sejumlah kawasan lain di aliran sungai yang berhulu di Gunung Marapi diterjang banjir lahar dingin. (*/Yh)