Ada di Zona Oranye, Tingkat Kesembuhan Covid-19 di Padang Tertinggi se-Sumbar

Positif Corona, 14 guru

Ilustrasi hasil tes Covid-19. (Fernando Zhiminaicela/pixabay.com)

Langgam.id - Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatra Barat menyebut persentase tingkat kesembuhan tertinggi pasien covid-19 terjadi di Kota Padang dan Kota Payakumbuh.

“Sampai minggu ke-43, persentase kesembuhan tertinggi ada di Payakumbuh dan Padang. Sementara Kabupaten Pasaman tingkat kesembuhannya terendah di Sumbar," ujar Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal dalam situs resmi Pemprov Sumbar, Minggu (10/1/2021).

Baca juga: Kota Padang Kembali Masuk Zona Oranye, Berikut Update Zona Covid-19 di Sumbar

Berikut data kematian pasien covid-19 kabupaten kota sampai minggu ke-42:
1. Kota Payakumbuh sembuh 577 orang dari 605 warga terinfeksi (95,37%)
2. Kota Padang sembuh 12.138 orang dari total 12.873 warga terinfeksi (94,29%)
3. Kota Pariaman sembuh 487 orang dari 519 warga terinfeksi (93,3%)
4. Kabupaten Agam sembuh 1.469 orang dari 1.605 warga terinfeksi (91,53%)
5. Kabupaten Padang Pariaman sembuh 922 orang dari 1.010 warga terinfeksi (91,29%)
6. Kota Padang Panjang sembuh 653 orang dari 719 warga terinfeksi (90,82%)
7. Kabupaten Dharmasraya sembuh 407 orang dari 454 warga terinfeksi (89,65%)
8. Kabupaten Solok Selatan sembuh 264 orang di 296 warga terinfeksi (89,19%)
9. Kabupaten Pasaman Barat sembuh 396 orang dari 445 warga terinfeksi (88,98%)
10.Kabupaten Tanah Datar sembuh 792 orang dari 890 warga terinfeksi (88,98%)
11. Kota Bukittinggi sembuh 846 orang dari 962 warga terinfeksi (87,94%)
12. Kabupaten Sijunjuang sembuh 574 orang dari 657 warga terinfeksi (87,37%)
13. Kabupaten Solok sembuh 574 orang dari 659 warga terinfeksi (87,10%)
14. Kabupaten 50 Kota sembuh 359 orang dari 413 warga terinfeksi (86,92%)
15. Kota Solok sembuh 449 orang dari 518 warga terinfeksi (86,68%)
16. Kabupaten Pesisir Selatan sembuh 855 orang dari 992 warga terinfeksi (86,19%)
17. Kota Sawahlunto sembuh 282 orang dari 328 warga terinfeksi (85,97%)
18. Kabupaten Kepulauan Mentawai sembuh 242 orang dari 282 warga terinfeksi (85,82%)
19. Kabupaten Pasaman sembuh 219 orang dari 256 warga terinfeksi (85,55%)

Diketahui sebelumnya, Kota Padang kembali masuk ke zona oranye setelah selama satu pekan berada dalam zona kuning. Sementara itu, pada minggu ke-44 pandemi covid-19 di Sumbar, delapan daerah masuk dalam zona kuning. Sedangkan sebelas daerah lainnya berada dalam zona oranye.(*/Ela)

Baca Juga

Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang