Terbaik Penanganan Covid-19 di Sumbar, Padang Panjang Optimis Masuk Zona Hijau

Positif Covid Sumbar Hari Ini, Update Corona, Covid-19 Hari Ini Pesisir, , padang panjang covid-19, zonasi sumbar, zona merah

Ilustrasi - update kabar covid-19. (Gambar: thedarknut/pixabay.com)

Langgam.id - Kota Kota Padang Panjang kembali menjadi yang daerah terbaik dalam penanganan covid-19 di Sumatra Barat (Sumbar) dengan skor tertinggi 2,54, berdasarkan indikator kesehatan masyarakat.

Dengan capaian tersebut, Dinas Kesehatan Padang Panjang optimis akan masuk zona hijau.

"Skor zonasi  cenderung membaik dari skorsebelumnya. Akan bisa menuju zonasi hijau jika skor sudah di atas 3. Saat ini kita di zona kuning," kata Kepala Dinas Kesehatan Padang Panjang Nuryanuwar, Senin (19/4/2021).

Ia mengatakan, zonasi tersebut berdasarkan hasil perhitungan 15 indikator data onset pada minggu ke-57 pandemi covid-19 oleh Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar.

"Semakin tinggi skor, semakin baik pengendalian penyebaran Covid-19 di daerah tersebut," ujarnya.

Ia juga mengimbau agar masyarakat tidak lengah dan tetap mematuhi protokol kesehatan. Terlebih saat ini salat tarawih dan pesantren telah diperbolehkan oleh pemerintah.(*/Ela)

Baca Juga

Sebanyak 65 pelajar terpilih menjadi anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Padang Panjang 2024. Sebelumnya ada 207
65 Pelajar Terpilih Jadi Anggota Paskibraka Padang Panjang 2024
Jalur Padang Panjang-Bukittinggi tidak bisa dilewati kendaraan akibat banjir lahar dingin yang terjadi di Aia Angek, Kecamatan X Koto,
Banjir Lahar Dingin Tutup Badan Jalan, Jalur Padang Panjang-Bukittinggi Tak Bisa Dilewati
Harga sayur-sayuran di Kota Padang Panjang mengalami kenaikan akibat erupsi Gunung Marapi yang menyebabkan paparan abu vulkanik selama
Harga Sayuran di Padang Panjang Naik Akibat Dampak Abu Vulkanik Gunung Marapi
Padang Panjang Siapkan Beras SPHP di Lima Lokasi untuk Antisipasi Kenaikan Harga Beras
Padang Panjang Siapkan Beras SPHP di Lima Lokasi untuk Antisipasi Kenaikan Harga Beras
Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan bahwa inflasi Sumatra Barat (Sumbar) tercatat 0,57 persen secara bulanan pada November 2023.
Padang Panjang Pertahankan Warung Sembako untuk Kendalikan Inflasi 2024
Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Padang Panjang diimbau untuk mengurus sertifikasi halal. Saat ini diterbitkan Badan
UMKM di Padang Panjang Diimbau Urus Sertifikasi Halal