Polisi Pastikan Tukang Servis Handphone di Padang Meninggal Karena Dibunuh

Polisi Masih Buru Pelaku Curas di Padang Panjang yang Sebabkan Seorang Nenek Meninggal

Ilustrasi korban meninggal dunia (Ridho)

Langgam.id - Polisi memastikan Gaga Febriolin merupakan korban pembunuhan. Pria 26 tahun yang berprofesi sebagai tukang servis handphone di Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar) ini sebelumnya ditemukan meninggal dunia bersimbah darah.

Jasad korban ditemukan di rumah kontrakannya di Korong Gadang, Kecamatan Kuranji, Kota Padang. Terdapat sejumlah luka di tubuh korban.

"Hasil autopsi dipastikan korban pembunuhan. Hal ini terdapat beberapa luka di tubuh korban," kata Kasat Reskrim Polsek Kuranji, Ipda W Siantur dihubungi langgam.id, Senin (5/4/2021).

Baca juga: Polisi Selidiki Dugaan Pembunuhan Tukang Servis Handphone di Padang

Sianturi mengatakan kasus ini masih dalam penyelidikan. Jajaran Polsek Kuranji bergabung dengan Polresta Padang untuk mengungkap kasus tersebut.

"Kami dibantu dengan polres. Sekarang masih penyelidikan, kasus ini diupayakan segeranya diungkap," tegasnya.

Sebelumnya, penemuan jenazah korban sempat menggegerkan warga setempat. Korban sehari-hari berprofesi sebagai tukang servis handphone dengan membuka warung di rumah kontrakannya.

Usai ditemukan tewas, jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Padang. Selanjutnya, pihak kepolisian melakukan autopsi terhadap jenazah korban. (Irwanda/ABW)

Baca Juga

Geruduk Klinik Athena di Padang, Mahasiswa Minta Polisi Penjarakan dr Richard Lee
Geruduk Klinik Athena di Padang, Mahasiswa Minta Polisi Penjarakan dr Richard Lee
Buntut Rekayasa Pencurian, Mahasiswa Geruduk Klinik Athena Milik dr Richard Lee di Padang
Buntut Rekayasa Pencurian, Mahasiswa Geruduk Klinik Athena Milik dr Richard Lee di Padang
Buntut Rekayasa Pencurian di Athena Padang, dr Richard Lee Dilaporkan ke Polisi
Buntut Rekayasa Pencurian di Athena Padang, dr Richard Lee Dilaporkan ke Polisi
Polisi Masih Buru Pelaku Curas di Padang Panjang yang Sebabkan Seorang Nenek Meninggal
Pedagang Emas di Limapuluh Kota Dirampok, Suami Tewas dan Istri Luka-luka
Polisi Masih Buru Pelaku Curas di Padang Panjang yang Sebabkan Seorang Nenek Meninggal
Pria di Padang Ditemukan Tewas di Sungai, Leher Diikat Tali lalu Diberi Pemberat Batu
Bunuh Calon Siswa TNI AL Iwan Telaumbanua, Serda Adan Terancam Hukuman Mati
Bunuh Calon Siswa TNI AL Iwan Telaumbanua, Serda Adan Terancam Hukuman Mati