152 Tenaga Pendidik dan Guru di Padang Panjang Jalani Vaksinasi Covid-19

152 covid-19, vaksinasi padang ramadan

Tenaga pendidik dan guru jalani vaksinasi covid-19 (foto:Humas Pemko Padang Panjang)

Langgam.id - Pemerintah kota Padang Panjang mulai melakukan vaksinasi covid-19 terhadap tenaga pendidik dan guru pada Senin (8/3/2021). Vaksinasi dilakukan di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud).

“Ada sebanyak 152 tenaga pendidik dan guru yang akan menjalani vaksinasi covid-19,” kata Kepala Dinas Kesehatan Nuryanuwar.

Menurutnya, vaksinasi untuk tenaga pendidik penting karena mereka selalu berinteraksi dengan murid di sekolah.

Baca juga: Kunjungi Padang Panjang, Wagub Dukung Pembangunan Rest Area Mirip Sentosa Island Singapura

"Kita harap semua jajaran tenaga pendidik, tidak ada yang tidak divaksinasi. Kecuali hasil screening dokter menyatakan mereka ditunda atau tidak boleh divaksinasi," ujarnya.

Ia menambahkan, vaksinasi inipenting untuk kekebalan tubuh seseorang. Vaksin juga menjadi upaya untuk menyelesaikan dan memutus rantai penyebaran covid-19.

Menurutnya, sejak pelaksanaan vaksinasi tahap I awal Februari lalu hingga hari ini tidak ditemukan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI). “Semuanya aman dan baik-baik saja,” tutupnya.(*/Ela)

Baca Juga

Gempa M 4,6 Guncang Padang Panjang, Warga Berhamburan Keluar Rumah
Gempa M 4,6 Guncang Padang Panjang, Warga Berhamburan Keluar Rumah
Sebanyak 130 calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Padang Panjang mengikuti seleksi tahap akhir
130 Calon Paskibraka Padang Panjang Ikuti Seleksi Tahap Akhir
Padang Panjang Terapkan One Way Mulai Besok
Padang Panjang Terapkan One Way Mulai Besok
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Padang Panjang melaksanakan konsultasi dan koordinasi penelusuran naskah kuno di empat lokasi berbeda
Pemko Padang Panjang Telusuri Naskah Kuno di Empat Lokasi Bersejarah
Selama Ramadan, Pemko Padang Panjang Gelar Operasi Pasar Murah di 4 Kelurahan
Selama Ramadan, Pemko Padang Panjang Gelar Operasi Pasar Murah di 4 Kelurahan
Empat mantan kepala daerah diperkirakan berhasil kembali menduduki posisi kepala daerah dalam Pilkada Serentak 2024 di Sumatra Barat.
4 Mantan Kepala Daerah Diperkirakan Comeback Setelah Menang dalam Pilkada Serentak