Langgam.id - Satuan tugas penanganan covid-19 menggelar rapat koordinasi dengan lurah dan kepala desa seluruh Indonesia untuk pembentukan Posko Tangguh Covid-19. Hal ini merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden Joko Widodo yang meminta penanganan Covid-19 hingga ke level mikro.
"Dengan bantuan Pemda dan masyarakat, posko ini akan menjadi ujung tombak penanganan covid-19 di daerah untuk menekan perkembangan kasus," kata Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmitoujarnya yang disiarkan kanal Youtube BNPB, Rabu (3/2/2021).
"Kementerian Desa mendukung sepenuhnya upaya dan keputusan bersama. Mulai hari ini kita akan melakukan sosialiasi kepada seluruh desa," sambungnya.
Wiku menjelaskan, ada tiga agenda yang dilakukan Kementerian Desa. Pertama, ada lebih dari 56 ribu desa yang sudah mendirikan posko yang harus dijaga dan dipertahankan. Kedua, mengeluarkan surat edaran meminta seluruh warga desa secara ketat menerapkan protokol kesehatan.
Termasuk menerapkan protokol kesehatan dalam proyek pembangunan desa. Ketiga, meminta seluruh warga desa merawat dan memelihara ruang-ruang isolasi yang telah dibangun pada tahun 2020.
"Maka saat ini, mari kita bahu membahu, berkoordinasi dengan baik memerangi covid-19. Kita berharap seluruh warga desa mendukung apa yang dilakukan pemerintah," jelasnya.(*/Ela)