Viral Ibu di Padang Dijambret Saat Pulang dari Pasar

Viral Ibu di Padang Dijambret Saat Pulang dari Pasar

Lokasi aksi jambret terekamCCTV. (foto: Irwanda/langgam.id)

Langgam.id - Aksi jambret terjadi di Jalan Parak Gadang V, Kelurahan Parak Gadang, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar). Seorang ibu yang baru pulang belanja dari pasar menjadi korban.

Aksi pelaku yang belum diketahui identitasnya ini sempat terekam kamera pengawas (CCTV) di sekitar lokasi. Video rekaman CCTV itu kemudian viral lantaran diupload akun Instagram @newssumbar.

Lampiran Gambar

Potongan rekaman CCTV aksi jambret di Padang

Dari video yang beredar, tampak korban baru saja turun dari mobilnya. Sedangkan pelaku yang mengendarai sepeda motor datang dari arah belakang, kemudian menarik tas korban.

Setelah itu pelaku kabur ke arah dalam komplek. Korban sempat bersorak dan mengejar, namun pelaku keburu tancap gas.

Dari narasi yang ditulis akun Instagram tersebut, di dalam tas korban berisikan handphone, dompet serta surat-surat penting. Video itu juga telah ditonton 14.725 kali.

Peristiwa jambret ini dibenarkan Ketua Rukun Tetangga (RT) setempat, Muslim Harun. Dia mengatakan, saat kejadian korban yang turun dari mobil diketahui sedang menggendong anaknya.

"Memang jambret yang terjadi dialami warga saya bernama Yanti. Dia baru pulang dari pasar, turun mobil, digendong anak, lewat jambret," katanya ditemui langgam.id di lokasi kejadian, Senin (11/1/2021).

Menurutnya, pelaku berjumlah satu orang mengendarai sepeda motor. Sebelumnya, pelaku datang dari arah gerbang komplek.

"Sepertinya sudah standby di dekat portal masuk. Pelaku pakai helm, mungkin pakai masker juga. Enggak kelihatan wajahnya. Jalanan lagi sepi," jelasnya.

Saat kejadian orang tua korban sempat terbangun mendengar teriakkan, namun upaya pengejaran gagal. Muslim mengungkapkan, aksi penjambretan di wilayah susah beberapa kali terjadi.

"Kami sebelumnya sudah antisipasi sejak pandemi, setiap jalan masuk yang dilewati ada portal. (Tapi) sekarang kejadian siang hari," ujarnya.(Irwanda/ABW)

Baca Juga

Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Fadly Amran Calon Wali Kota Padang
Begini Profil Fadly Amran, Walikota Padang yang Baru