Langgam.id - Para pemudik dari dan menuju Sumatra Barat (Sumbar) yang melalui jalur Sumatra Selatan (Sumsel) perlu mewaspadai 45 titik rawan di provinsi tersebut.
Kapolda Sumsel, Irjen Pol. Zulkarnain Adinegara menegaskan bahwa pihaknya siap mengamankan jalur mudik Lebaran terutama titik-tiktik rawan dengan pengerahan personel.
“Anggota yang diturunkan akan menjaga lokasi rawan terutama jalur mudik. Nantinya, anggota Polri akan mengamankan jalur rawan baik kejahatan maupun kecelakaan,” kata Kapoda, Rabu (22/05/2019), sebagaimana dilansir situs resmi Polri.
Berdasarkan pendataan Polda Sumsel, terdapat 45 titik rawan baik dari Jambi menuju Palembang maupun menuju Lampung. “Semua jalur rawan tersebut akan dijaga aparat kepolisian baik dari Polres maupun Polda Sumsel,” kata Kapolda.
Kapolda mengatakan, langkah tersebut diambil guna menciptakan suasana mudik yang aman dan nyaman sampai tujuan bagi para pemudik. (*/SS)