Jalan Lintas Sumatra Pinggir Danau Singkarak Macet Hingga 4 Kilometer

Jalan Lintas Sumatra Pinggir Danau Singkarak Macet Hingga 4 Kilometer

Kemacetan mengular di Jalan Lintas Sumatra, pinggir Danau Singkarak. (Foto: Osh)

Langgam.id – Kemacetan panjang terjadi di Jalan Lintas Sumatra pinggir Danau Singkarak, Sabtu (8/6/2019). Jalur yang menghubungkan Kota Padang Panjang dengan Solok tersebut, dalam pantauan Langgam.id, macet parah terutama di dua titik.

Pertama di Ombilin, persimpangan ke Batusangkar dari ruas Solok - Padang Panjang. Kemacetan sekitar 3 km dari arah Padang Panjang. Sementara dari Solok tidak terlalu panjang, karena pada titik persimpangan itu diberi tali pembatas. Sehingga kendaraan dari arah Solok, tidak otomatis bisa langsung berbelok ke Batusangkar.

Titik terparah lainnya adalah di dekat Tembok Tujuh, kawasan Kacang, Kecamatan X Koto Singkarak, Kabupaten Solok. Penyebabnya adalah jalan yang ambles di KM 20 dari Solok. Jalan ini ambles di sisi kiri dari Solok, atau pinggir pembatas dengan Danau Singkarak. Di sini, diterapkan sistem buka tutup per 1 jam.

Akibatnya, pantauan sekitar pukul 18.00 WIB, kemacetan mengular hingga 3-4 km. "Kemarin kendaraan macet hingga Batu Limbak (Kabupaten Tanah Datar)," kata Desti, penjual minyak eceran di kawasan itu.

Dua titik macet ini membuat arus lalu lintas Solok - Padang Panjang tersendat. Jarak tempuh yang harusnya 1,5 jam menjadi 3- 4 jam. "Kemarin kita berangkat dari Tanjung Barulak, Kecamatan Batipuh (Tanah Datar) ke Cupak, habis waktu 4 jam," kata Men, seorang warga yang lebaran ke Solok.

Titik-titik tersebut, sebelumnya sudah diperkirakan akan menjadi penyebab kemacetan. (Baca: Info Mudik Sumbar: 4 Potensi Penyebab Macet Ruas Solok-Padang Panjang di Singkarak)  (Osh/HM)

Baca Juga

Jalur satu arah atau one way di rute Padang-Bukittinggi kembali diberlakukan pada arus mudik dan balik Idul Fitri 2024. Dalam pengumuman
Jalur Satu Arah Padang-Bukittinggi Berlaku 7-15 April 2024, Uji Coba 5 April
Arus balik Lebaran 2023 diperkirakan akan terjadi pada 30 April hingga 1 Mei 2023. Tiket pesawat rute Padang-Jakarta hingga 1 Mei 2023 ludes.
Tiket Bus Padang-Jakarta Nyaris Ludes Hingga 2 Mei, Ini Jumlah Kursi yang Masih Tersedia
Polsek Sungai Rumbai, Polres Dharmasraya, menurunkan personelnya untuk melakukan kegiatan patroli pada jam-jam rawan di Jalinsum.
Cegah Tindak Kriminal saat Arus Balik, Polsek Sungai Rumbai Turunkan Personel di Jalinsum
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: DPRD Sumbar nilai Pemprov gagal atasi kemacetan selama momen lebaran tahun 2022.
Pemprov Sumbar Dinilai Gagal Atasi Kemacetan di Momen Lebaran
Berita terbaru dan terkini hari ini: Menhub Budi Karya Sumadi memastikan Pelabuhan Panjang akan tetap melayani arus balik tahun ini.
Menhub Pastikan Pelabuhan Panjang Tetap Difungsikan untuk Arus Balik
Berita terbaru dan terkini hari ini: Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengajak para pemudik agar tak balik pada 8 Mei 2022.
Menhub Imbau Pemudik Balik Setelah 8 Mei 2022