Pasien Positif Covid-19 di Sumbar Bertambah 346 Orang, 7 Meninggal

Positif Corona, 14 guru

Ilustrasi hasil tes Covid-19. (Fernando Zhiminaicela/pixabay.com)

Langgam.id - Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumatra Barat (Sumbar) Jasman Rizal merilis, kasus positif covid-19 bertambah sebanyak 346 orang hari ini, Kamis (29/10/2020). Dengan demikian total kasus covid-19 di Sumbar mencapai 13.981 orang.

Sementara itu, jumlah pasien sembuh bertambah 679 orang. Sehingga total pasien covid-19 yang sembuh di Sumbar menjadi 9.111 orang.

"Total sampai hari ini telah 13.981 orang Warga Sumbar terinfeksi covid-19. Terjadi penambahan 346 orang warga sumbar positif terinfeksi covid-19. Sembuh bertambah 679 orang, sehingga total sembuh 9.111 orang," terang Jasman.

Selain penambahan jumlah pasien positif dan pasien sembuh, pasien meninggal juga bertambah sebanyak 7 orang. Sampai dengan hari ini, total pasien meninggal di Sumbar mencapai 263 orang.

"Meninggal dunia sebanyak 7 orang, dengan rincian Kota Padang 2 orang, Kabupaten Padang Pariaman 1 orang, Kabupaten Tanah Datar 1 orang, Kabupaten Pasaman Barat 1 orang, Kabupaten Agam 1 orang, Kabupaten Pasaman 1 orang," ungkap Jasman.

Berikut rincian sebaran kasus covid-19 terbaru di Sumbar:

1. Kota Padang 237 orang

2. Kota Bukittinggi 10 orang

3. Kota Solok 2 orang

4. Kota Padang Panjang 23 orang

5. Kota Pariaman 6 orang

6. Kota Payakumbuh 3 orang

7. Kabupaten Agam 19 orang

8. Kabupaten Dharmasraya 3 orang

9. Kabupaten Solok 1 orang

10. Kabupaten Limapuluh Kota 3 orang

11. Kabupaten Padang Pariaman 18 orang

12. Kabupaten Pasaman 10 orang

13. Kabupaten Pasaman Barat 1 orang

14. Kabupaten Pesisir Selatan 1 orang

15. Kabupaten Sijunjung 5 orang

16. Kabupaten Tanah Datar 4 orang. (Fath/ABW)

Baca Juga

Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik
Lion Air Gunakan Pesawat Berusia 5-7 Tahun untuk Angkut Jemaah Haji Embarkasi Padang
Lion Air Gunakan Pesawat Berusia 5-7 Tahun untuk Angkut Jemaah Haji Embarkasi Padang