Pecah Rekor Lagi, Hari Ini 319 Kasus Positif Covid-19 di Sumbar

Positif Covid Sumbar Hari Ini, Update Corona, Covid-19 Hari Ini Pesisir, , padang panjang covid-19, zonasi sumbar, zona merah

Ilustrasi - update kabar covid-19. (Gambar: thedarknut/pixabay.com)

Langgam.id- Perkembangan kasus covid-19 di Sumatra Barat kembali memecahkan rekor harian. Minggu (11/10) ini, terkonfirmasi 319 kasus positif.

Sebelumnya kasus tertinggi harian berkisar di angka 200-an.

Minggu 11 Oktober 2020, sampai pukul 08.00 WIB, kami menerima hasil pemeriksaan spesimen yang dikirim oleh penanggungjawab Laboratorium Andani Eka Putra, bahwa dari 3.148 spesimen yang diperiksa (3.020 laboratorium Fakultas Kedokteran Unand dan 128 dari laboratorium veteriner Baso Agam) didapat  hasil sementara  319  orang terkonfirmasi positif dan sementara sembuh 105 orang,” terang Kepala Dinas Kominfo Sumbar selaku Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumbar Jasman Rizal.

Dari 319 casus positif tersebut, terbanyak berasal dari Padang dengan jumlah 213 kasus, diikuti oleh Dharmasraya 29 kasus, Agam 19 kasus. Dan selebihnya merata 12 kabupaten kota lainnya.

Baca Juga: 243 Positif dan 134 Sembuh, Berikut Sebaran Data dan Zona Covid-19 Sumbar Terkini

Berikut data lengkapnya:

Hasil Positif

  1. Kabupaten 50 Kota 1 orang
  2. Kota Sawahlunto 1 orang
  3. Kabupaten Solok Selatan 6 orang
  4. Kota Padang 213 orang
  5. Kota Payokumbuah 1 orang
  6. Kabupaten Agam 19 orang
  7. Kota Bukittinggi 9 orang
  8. Kota Padang Panjang 7 orang
  9. Kabupaten Dharmasraya 29 orang
  10. Kabupaten Sijunjuang 6 orang
  11. Kota Pariaman 3 orang
  12. Kota Solok 9 orang
  13. Kabupaten Tanah Datar 3 orang
  14. Kabupaten Kepulauan Mentawai 4 orang
  15. Kabupaten Padang Pariaman 8 orang.

Penambahan 319 kasus menjadikan kasus positif covid saat ini menjadi 8.677 kasus. Sementara kesembuhan menjadi 4.794 orang. Dan meninggal 177 orang. (Osh)

Baca Juga

Susunan Kloter Jemaah Haji Embarkasi Padang
Susunan Kloter Jemaah Haji Embarkasi Padang
Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik
Lion Air Gunakan Pesawat Berusia 5-7 Tahun untuk Angkut Jemaah Haji Embarkasi Padang
Lion Air Gunakan Pesawat Berusia 5-7 Tahun untuk Angkut Jemaah Haji Embarkasi Padang