PSBB Diperpanjang, Kapolda Sumbar: Ada Sanksi UU untuk Pelanggar

PSBB Diperpanjang, Kapolda Sumbar: Ada Sanksi UU untuk Pelanggar

Kapolda Sumbar bersama gubernur, wagub dan sejumlah pejabat. (Foto: Polda Sumbar/tribratanews.sumbar.polri.go.id)

Langgam.id - Pemerintah Provinsi Sumatera Barat kembali memperpanjang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) hingga 29 Mei 2020. Kapolda Sumatra Barat Irjen Pol Toni Harmanto menyatakan dukungan jajaran Polda atas kebijakan itu.

“Terkait dengan sanksi, kita tahu sudah ada Maklumat Kapolri, ada Undang-undang khusus masalah wabah. Karena setiap masyarakat yang tidak mematuhi aturan dianggap sebagai penyebab tersebarnya wabah,” kata Kapolda, sebagaimana dirilis tribratanews di situs resmi Polri, Rabu (6/5/2020).

Perpanjangan PSBB di Sumbar tertuang dalam Keputusan Gubernur bernomor 180-331-2020 tertanggal 5 Mei 2020.

Untuk pembatasan jumlah kendaraan yang keluar dan masuk ke Sumbar, menurutnya, sudah ditingkatkan dan sudah banyak dilakukan oleh jajaran kepolisian di Sumbar.

Seperti, mudik yang dibatasi untuk antar Kabupaten/Kota, yang diketahui bahwa pihaknya menempatkan anggota di pos-pos perbatasan antar Kabupaten/Kota di dalam Provinsi.

Terkait soal masjid yang diinformasikan kembali ramai, Kapolda menyampaikan bahwa hal tersebut akan kembali dibahas bersama Majelis Ulama Indonesia Provinsi Sumbar.

“Ini akan kembali dibahas bersama MUI dan pihak terkait lainnya,” ujarnya. (*/SS)

Baca Juga

Beredar kabar bahwa Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar, yang diduga menembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP
Cek Fakta: Benarkah Pelaku Penembakan Kasat Reskrim Polres Solsel Alami Gangguan Mental?
Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar resmi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penembakan yang menewaskan Kasat
Pelaku Polisi Tembak Polisi Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana, Terancam Hukuman Mati
Pengemudi Harap Waspada, Operasi Zebra 2024 Sasar Pelanggaran Lalu Lintas
Pengemudi Harap Waspada, Operasi Zebra 2024 Sasar Pelanggaran Lalu Lintas
Polda Sumbar menggelar Operasi Zebra Singgalang 2024 terhitung mulai 14-27 Oktober 2024. Kegiatan ini digelar guna menciptakan
Dimulai Hari Ini, Operasi Zebra Singgalang 2024 Berlangsung hingga 27 Oktober
Konflik agraria di Nagari Kapa, Kecamatan Luhak Nan Duo, Kabupaten Pasaman Barat, kembali memanas pada Jumat (4/10/2024).
Konflik Agraria Berlanjut: 10 Warga Kapa Dibawa ke Polda, Penggusuran Lahan Menuai Kecaman
Bidpropam Polda Sumbar mulai melakukan sidang kode etik terhadap para personel yang diduga tidak profesional saat membubarkan aksi tawuran
Polda Sumbar Mulai Sidang Kode Etik Anggota Tidak Profesional saat Bubarkan Tawuran di Kuranji