Sebaran 48 Kasus Positif Corona di 9 Kecamatan Kota Padang

Sebaran 48 Kasus Positif Corona di 9 Kecamatan Kota Padang

Pantauan kasus corona (Covid-19) di Padang. (Infografis: dinkes.padang.go.id)

Langgam.id - Jumlah warga yang positif Corona di Kota Padang, masih mendominasi untuk wilayah Sumatra Barat. Hingga Minggu (20/4/2020), total kasus positif di Padang adalah 48 orang. Jumlah ini tersebar di 9 dari 11 kecamatan di Kota Padang.

Situs resmi Dinas Kesehatan Pemko Padang merilis, dari 48 orang itu, 8 orang dinyatakan sembuh dan 6 meninggal dunia. Hanya dua kecamatan yang belum ada kasus corona di Padang, yakni Kecamatan Nanggalo dan Bungus Teluk Kabung.

Berikut sebaran data di 9 kecamatan di Padang berdasar data di situs resmi dinkes.padang.go.id dan infografis yang dilansir akun facebook resmi Humas Pemko Padang pada Minggu malam:

1. Padang Timur

Positif 15
Meninggal 1
Sembuh 4
Yang positif merupakan warga Andalas (2), Jati (5), Sawahan (5), Kubu Marapalam (1) dan Simpang Haru (2).
Selain itu:
PDP 20
ODP 12

2. Koto Tangah
Positif 8
Meninggal 3
Sembuh 1
Yang positif merupakan warga Lubuk Buaya (3), Ikur Koto (1), Pasie Nan Tigo (2) dan Batang Kabung Ganting (2).
Selain itu:
PDP 18
ODP 9

3. Lubuk Begalung
Positif 8
Meninggal 1
Sembuh 1
Yang positif merupakan warga Tj Saba Pitameh (1), Banuaran (1), Pegambiran (3), Lubuk Begalung (1) dan Batuang Taba (2).
Selain itu:
PDP 9
ODP 8

4. Kuranji
Positif 5
Meninggal 1
Sembuh 1
Yang positif merupakan warga Anduring (1), Kuranji (1), Lubuk Lintah (2) dan Ampang (1). Selain itu:
PDP 7
ODP 3

5. Pauh
Positif 4
Yang positif merupakan warga Pisang.
Selain itu:
PDP 4
ODP 1

6. Lubuk Kilangan
Positif 3
Sembuh 1
Yang positif merupakan warga Indarung (2) dan Batung Gadang (1).
Selain itu:
PDP 4
ODP 1

7. Padang Barat
Positif 2
Yang positif merupakan warga Ujung Gurun. Selain itu:
PDP 2
ODP 1

8. Padang Utara
Positif 2
Yang positif merupakan warga Gunung Pangilun. Selain itu:
PDP 4
ODP 5

9. Padang Selatan
Positif 1
Yang positif merupakan warga Mata Air. Selain itu:
PDP 2
ODP 3

Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Ferimulyani Hamid pada Minggu (19/4/2020) mengatakan, Kelurahan Pengambiran di Kecamatan Lubuk Begalung menjadi klaster transmisi lokal baru penyebaran virus corona (covid-19) di Kota Padang.

Baca Juga: Pengambiran Klaster Baru Penyebaran Virus Corona di Padang

Dugaan ini menguat setelah adanya beberapa kasus positif terkonfirmasi di wilayah tersebut. “Klaster Pasar Raya belum bisa di putus, dan Pengambiran klaster baru yang sedang kita tracking,” katanya. (*/Irwanda/SS)

Baca Juga

Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang