1 PDP Asal Solok Selatan Meninggal Dunia di RSUD Muaro Labuh

Hasil Tes Swab Suami Ibu Hamil yang Meninggal karena Corona di Bukittinggi Negatif

Ilustrasi (Foto: ShutterStock)

Langgam.id - Seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dinyatakan meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muara Labuh, Kabupaten Solok Selatan. Diketahui, pasien laki-laki berumur 50 tahun itu menghembuskan nafas terakhirnya, Selasa (31/3/2020) sekitar pukul 18.30 WIB.

Hal ini dibenarkan Kepala Dinas Kesehatan Solok Selatan, Novirman. Dikatakannya, pasien tersebut sebelumnya baru saja dirujuk ke RSUD Muara Labuh pada pagi harinya.

"Statusnya PDP, masuk tadi pagi kemudian meninggal pukul 18.30 WIB," ujar Novirman saat dihubungi Langgam.id via telepon, Selasa (31/3/2020) malam.

Menurut Novirman, meskipun dinyatakan meninggal, namun pasien tersebut belum terkonfirmasi positif terinfeksi Covid-19. Tim medis baru mengambil swab tenggorokan dan hidung pasien dan akan di kirim ke laboratorium Fakultas Kedokteran Universitas Andalas (Unand) di Kota Padang.

"Pasien ini memiliki riwayat perjalanan dari Padang dan Batusangkar. Jadi perjalanannya hanya dalam Sumbar aja sejak sepuluh hari belakangan," jelasnya.

Meski belum dinyatakan positif Covid-19, penanganan jenazah pasien tetap dilakukan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP). Malam ini, pasien juga langsung dimakamkan oleh tim medis.

"Dimakamkan malam ini. Pemakaman dilakukan oleh tim dari kecermatan dan dipandu petugas dari Dinas Kesehatan," katanya. (Irwanda/ZE)

Baca Juga

Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Sumatra Barat menyebut insiden penembakan Kasatreskrim Polres Solok Selatan, AKP Ryanto
Kasus Penembakan Kasatreskrim Solsel, WALHI Sumbar Sebut Ini Tragedi Kejahatan Lingkungan
Martius resmi diusulkan menjadi ketua DPRD Kabupaten Solok Selatan definitif untuk masa jabatan 2024-2029. Sementara David Tester
Martius Diusulkan Jadi Ketua DPRD Solok Selatan Definitif
APBD Perubahan 2024, Pemkab Solsel Patok Belanja Rp930 Miliar
APBD Perubahan 2024, Pemkab Solsel Patok Belanja Rp930 Miliar
Pemkab Solok Selatan membagikan bantuan pangan cadangan beras pemerintah (BP-CBP) tahap ketiga periode Agustus,
Kendalikan Inflasi, Pemkab Solsel Gelar Bazar Subsidi dan Pasar Murah
50 Warga Binaan Rutan Kelas II B Muara Labuh Terima Remisi
50 Warga Binaan Rutan Kelas II B Muara Labuh Terima Remisi
APBD 2025, DPRD dan Pemkab Solok Selatan Sepakati Belanja Rp917 Miliar
APBD 2025, DPRD dan Pemkab Solok Selatan Sepakati Belanja Rp917 Miliar