Jalan Lembah Anai Kembali Putus Diterjang Banjir

Jalan nasional Lembah Anai kembali putus setelah diterjang arus banjir pada Jumat pagi 27 November 2025.

Jalan nasional Lembah Anai kembali putus setelah diterjang arus banjir pada Jumat pagi 27 November 2025.

LANGGAM.ID– Jalan nasional Lembah Anai kembali putus setelah diterjang arus banjir pada Jumat pagi. Jalan lintas tersebut baru saja dibuka pada Juli tahun lalu setelah  putus dihantam galodo.

“Telah terjadi amblas di Jalan Padang Bukittinggi di Lembah Anai akibat banjir,” ujar Personil Polres Padang Pariaman di lokasi, Jumat (27/11/2025).

Jalan amblas tersebut berada di kawasan bekas pemandian mega mendung Lembah Anai. Sebagian badan jalan terbawa arus banjir, sehingga tidak bisa dilewati. 

“Masyarakat diminta untuk tidak melewati Lembah Anai dan meningkatkan kewaspadaannya,” katanya.

Jalan Bukittinggi-Padang via Lembah Anai sebelumnya juga sudah lumpuh total usai longsor terjadi di tiga lokasi pada Kamis pagi. Kemudian pada Kamis siang galodo menghantam jembatan kembar di perbatasan Padang Panjang. 

Pada Mei 2023 jalan nasional di Lembah Anai juga rusak berat dan putus setelah diterjang galodo. Sejumlah bangunan di pinggiran sungai ikut hanyut dibawa arus.

Pada Juli 2024, jalan tersebut kembali dibuka setelah diperbaiki selama satu tahun lebih melalui bantuan Kementerian PUPR tahun tersebut. (fx)

Baca Juga

Jembatan Kembar Silaing di Kota Padang Panjang dihantam longsor pada Kamis (27/11/2025) sekitar pukul 11.52 WIB.
Galodo Silaing, Satu Prajurit TNI Meninggal, Dua Hilang
Presiden Prabowo Kerahkan Hercules Bawa Bantuan untuk Korban Bencana Sumbar
Presiden Prabowo Kerahkan Hercules Bawa Bantuan untuk Korban Bencana Sumbar
Banjir Badang atau Galodo menerjang Malalak, Kabupaten Agam Rabu (26/11/2025).
Pemprov Siapkan Helikopter Salurkan Bantuan di Daerah Terisolir Galodo Malalak
Banjir Badang atau Galodo menerjang Malalak, Kabupaten Agam Rabu (26/11/2025).
Galodo Malalak, 8 Jorong Terisolir Ribuan Warga Butuh Bantuan
Banjir Badang atau Galodo menerjang Malalak, Kabupaten Agam Rabu (26/11/2025).
Update Bencana Kabupaten Agam, 13 Korban Meninggal, 10 Orang Hilang
Banjir Badang atau Galodo menerjang Malalak, Kabupaten Agam Rabu (26/11/2025).
Korban Meninggal Akibat Bencana di Sumbar Capai 21 Orang