2 Kebakaran Terjadi di Padang dalam Semalam, Kerugian Capai Rp5,1 Miliar

Langgam.id - Warga Kota Padang dikejutkan dengan dua insiden kebakaran yang terjadi dalam waktu berdekatan pada Minggu (16/3/2025) malam. Meskipun tidak ada korban jiwa, kerugian materi yang ditimbulkan sangat signifikan, mencapai total Rp5,1 miliar.

Kebakaran pertama terjadi sekitar pukul 19.42 WIB di sebuah rumah di kawasan Jati Gaung, Kelurahan Jati, Kecamatan Padang Timur. Tiga unit mobil pemadam kebakaran dan 50 personel dikerahkan untuk memadamkan api. Respons cepat petugas berhasil mencegah api merambat ke bangunan lain. Namun, pemilik rumah mengalami kerugian sekitar Rp100 juta.

Selang dua jam kemudian, sekitar pukul 21.50 WIB, kebakaran kembali terjadi di gudang dan kantor ACP Akrilik di Jalan Surau Jambu, Kelurahan Lubuklintah, Kecamatan Kuranji. Api pertama kali terlihat dari kamar karyawan dan dengan cepat menjalar ke seluruh bangunan.

Untuk kebakaran kedua ini, Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang mengerahkan 10 unit mobil pemadam dan 100 personel. Api yang membesar melalap satu bangunan gudang, satu bangunan kantor, dan tujuh unit mobil yang terparkir di lokasi. Kerugian akibat kebakaran ini ditaksir mencapai Rp5 miliar.

Kepala Bidang Operasi dan Sarana Prasarana Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang, Rinaldi, mengungkapkan bahwa timnya menghadapi tantangan berat dalam memadamkan api.

"Lokasi kebakaran di kawasan padat dan akses jalan yang sempit menyulitkan mobil pemadam untuk masuk. Namun, dengan koordinasi bersama TNI, Polri, dan masyarakat, api berhasil dikendalikan sebelum menjalar lebih luas," jelasnya.

Rinaldi memastikan bahwa tidak ada korban jiwa atau luka-luka dalam kedua insiden tersebut. Ia mengimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi kebakaran, terutama yang berkaitan dengan bahan mudah terbakar seperti bensin dan thinner.

Penyebab pasti kedua kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwenang. Masyarakat diimbau untuk segera menghubungi call center Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang di (0751) 28558 / 0811 6606 113 jika terjadi insiden kebakaran. (*/Fs)

Baca Juga

Fadly Amran Berikan Reward Tim Damkar Padang Juara di Ajang NFSC 2025
Fadly Amran Berikan Reward Tim Damkar Padang Juara di Ajang NFSC 2025
Anggota DPR Arisal Aziz Kirim Bantuan untuk Korban Kebakaran di Kubu Ganting Padang Pariaman
Anggota DPR Arisal Aziz Kirim Bantuan untuk Korban Kebakaran di Kubu Ganting Padang Pariaman
Los Ikan di Pasar Lubuk Buaya Terbakar
Los Ikan di Pasar Lubuk Buaya Terbakar
Satu unit rumah hunian hangus terbakar di Jalan Batung Taba, Kecamatan Lubuk Begalung, Padang, Senin (17/2/2025). Kepala Bidang Operasi
Satu Rumah Terbakar di Padang, Kerugian Ditaksir Rp70 Juta
Damkar Padang Amankan Ular Piton 3 Meter di Kantor Cabang BRI Khatib Sulaiman
Damkar Padang Amankan Ular Piton 3 Meter di Kantor Cabang BRI Khatib Sulaiman
Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Padang Goes to School di SMPN 8 Padang dalam rangka mengedukasi pencegahan dan penanggulangan kebakaran
Damkar Edukasi Siswa dan Tenaga Pendidik SMPN 8 Padang Soal Pencegahan Kebakaran