Lestarikan Warisan Kuliner Daerah, Lomba Marandang Digelar di Padang Panjang

Kelurahan Bukit Surungan, Kecamatan Padang Panjang Barat, Kota Padang Panjang menggelar Lomba Marandang di Lapangan Abu RT 4 pada Jumat

Lomba Marandang di Kelurahan Bukit Surungan, Kecamatan Padang Panjang Barat, Kota Padang Panjang. [foto: Pemko Padang Panjang]

Langgam.id - Kelurahan Bukit Surungan, Kecamatan Padang Panjang Barat, Kota Padang Panjang menggelar Lomba Marandang di Lapangan Abu RT 4 pada Jumat (23/8/2024). Lomba ini dilaksanakan guna memperingati HUT ke-79 RI.

Lomba tersebut diikuti oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk perwakilan RT, PKK, Kelurahan, dan Puskesmas Bukit Surungan.

Lomba Marandang menonjolkan keahlian memasak randang, kuliner khas Minangkabau, sebagai fokus utama. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kebersamaan masyarakat dan melestarikan budaya lokal.

Lurah Bukit Surungan, Dani Afriko mengungkapkan bahwa lomba ini bertujuan untuk mendorong keterlibatan aktif masyarakat dalam melestarikan warisan kuliner daerah.

“Dengan kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat menjaga dan memperkenalkan masakan khas Minang lebih jauh, terutama kepada generasi muda,” ujarnya.

Selain lomba memasak, acara juga dimeriahkan dengan pertunjukan seni tari Marandang, yang menampilkan gerakan khas dalam proses memasak randang.

Pertunjukan ini diharapkan dapat mengingatkan pentingnya menjaga keaslian budaya Minangkabau dalam kehidupan sehari-hari. (*/Ilmi)

Baca Juga

Sidang kasus pemalsuan tanda‎ tangan Mamak Kepala Kaum Suku Koto Nan Baranam, Herry Chandra Dt. Kupiah atas terdakwa Gema Yudha Dt. Maraalam
Sidang Kasus Pemalsuan Tanda Tangan Mamak Kepala Kaum di Padang Panjang, Hakim Minta Hadirkan BPN
Harga Cabai Merah Anjlok Tajam di Minggu Kedua September 2024
Harga Cabai Merah Anjlok Tajam di Minggu Kedua September 2024
TPS3R Bukisu Jadi Contoh Pengelolaan Sampah Efektif dan Berkelanjutan
TPS3R Bukisu Jadi Contoh Pengelolaan Sampah Efektif dan Berkelanjutan
Harga cabai merah keriting di Lubuk Basung, Kabupaten Agam, mengalami penurunan. (Dok.Istimewa)
Cabai Merah Turun, Harga Pangan Pokok Stabil di Pasar Padang Panjang
Dugaan kasus pemalsuan tanda‎ tangan Mamak Kepala Kaum Suku Koto Nan Baranam, Herry Chandra Dt. Kupiah telah dinyatakan lengkap atau P21
Berkas Kasus Pemalsuan Tanda Tangan Mamak Kepala Kaum di Padang Panjang P21
manfaat beras
Kenaikan Tipis Harga Beras, PH Padang Panjang Kembali Fluktuatif Rendah