Longsor di Sitinjau Lauik Seret 2 Mobil ke Jurang, 1 Orang Meninggal Dunia, 1 Korban Masih Dievakuasi

Langgam.id- Longsor yang terjadi di kawasan Sitinjau Lauik Padang Minggu (12/5/2024) pukul 17.16 WIB, menimpa tiga mobil. Dua mobil di antaranya terseret hingga ke jurang.

Berdasarkan rilis Pusdalops PB BPBD Padang Senin (13/5/2024), terdapat delapan orang korban di dalam dua mobil yang terseret ke jurang.

Semua korban sudah ditemukan. Enam orang luka ringan hingga berat, satu orang meninggal dunia dan satu korban masih proses evakuasi. 

Berikut identitas tujuh korban longsor Sitinjau Lauik yang sudah dievakuasi, berdasarkan data Pusdalops PB BPBD Padang:

  1. Yarnida, 57 tahun (luka ringan)
  2. Eprilia Pangestika, 33 tahun (luka ringan)
  3. Rhaudatul Anisa, 22 tahun (luka berat)
  4. Irma Suryani, 58 tahun 
  5. Adis, 26 tahun
  6. Arya, 24 tahun
  7. Rido, 24 tahun (meninggal dunia)

“Informasi yang kami terima dari rekan di lapangan, satu korban masih terhimpit. Tim sedang menunggu crane untuk evakuasi korban,” ujar petugas data Pusdalops PB BPBD Padang kepada langgam.id, Senin (13/5/2024).

Sebelumnya, hujan dengan intensitas sedang menyebabkan tanah longsor di Kelok S Sitinjau Lauik Kelurahan Indarung Kecamatan Lubuk Kilangan. Luas area terdampak material longsor panjang 20 meter dan lebar 10 meter.

Material longsor menghampar di badan jalan. Sehingga arus lalu lintas lumpuh.

Baca Juga

Komisi III DPR RI akan mendatangi Polda Sumatera Barat (Sumbar) dan Polres Solok Selatan untuk meninjau langsung kasus penembakan yang
Komisi III DPR RI Akan ke Sumbar, Tinjau Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
Kapolda Sumatra Barat (Sumbar), Irjen Pol Suharyono menegaskan akan mengambil langkah tegas dalam menangani kasus penembakan yang menewaskan
Kasus Penembakan di Polres Solsel, Kapolda Upayakan Pemberhentian Tidak Hormat Kepada Pelaku
Kapolda Sumatera Barat (Sumbar), Irjen Pol Suharyono, mengonfirmasi kasus penembakan yang melibatkan dua perwira polisi di Solok Selatan.
Kapolda Sumbar: Kasus Penembakan di Solok Selatan, Tersangka Sudah Diamankan
Diduga Persoalan Tambang Ilegal, Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak Rekannya
Diduga Persoalan Tambang Ilegal, Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak Rekannya
Semen Padang vs PSM Berakhir Imbang
Semen Padang vs PSM Berakhir Imbang
Tercatat ada 665.126 daftar pemilih tetap (DPT) akan memberikan suaranya di 1.487 TPS (Tempat Pemungutan Suara) yang tersebar di 11 kecamatan
KPU Padang Targetkan Partisipasi Pemilih 77,5 Persen di Pilkada 2024