Langgam.id - Gempa dengan magnitudo 5,3 mengguncang Pesisir Selatan, Sumatra Barat (Sumbar) pada Rabu (20/3/2024) sekitar pukul 15.24 WIB.
Berdasarkan informasi dari BMKG Stasiun Padang Panjang menyebut bahwa pusat gempa berada di lokasi 2.09 LS, 100.44 BT atau 83 Km barat daya Pesisir Selatan dengan kedalaman 21 Km.
BMKG menyatakan bahwa gempa tersebut tidak berpotensi tsunami. BMKG menyarankan untuk berhati-hati terhadap gempa susulan yang mungkin terjadi. (*/yki)