Sekda Padang: Peringatan Isra' Mi'raj Momentum Meneladani Perjuangan Rasulullah

Sekda Kota Padang Andree Algamar mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemko Padang untuk memaknai peringatan Isra' Mi'raj

Kegiatan peringatan Isra' Miraj Nabi Muhammad SAW 1445 H di Masjid Nurul Iman. [foto: Pemko Padang]

InfoLanggam - Sekda Kota Padang Andree Algamar mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemko Padang untuk memaknai peringatan Isra' Mi'raj sebagai momentum untuk meneladani perjuangan Rasulullah SAW.

Hal ini disampaikan Andree Algamar sewaktu memberikan sambutan peringatan Isra' Miraj Nabi Muhammad Saw 1445 H di Masjid Nurul Iman, Jumat (2/2/2024). Kegiatan ini diikuti oleh ASN Pemko Padang.

"Mari kita jadikan peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW sebagai momentum untuk meneladani kesungguhan, ketabahan, dan kesabaran Rasul dalam mengemban amanah yang diberikan oleh Allah kepadanya," ujar Andree.

Ia mengungkapkan, dalam catatan sejarah, menjelang peristiwa Isra' dan Mi'raj Nabi Muhammad menghadapi banyak permasalahan yang berat. Antara lain cobaan ekonomi, politik psikologis, bahkan ancaman fisik yang dilakukan oleh orang-orang kafir Quraisy.

Namun beliau tetap tabah, dan terus berjuang untuk menegakkan ajaran Islam dalam membangun peradaban baru yang lebih bermartabat dan terhormat.

"Kita Pemerintah Padang dalam rumusan visinya bermaksud membangun tatanan masyarakat yang religius. Untuk itu mari kita teladani perjuangan dan ketabahan Rasulullah dalam bekerja memberikan pelayanan publik yang lebih baik kepada masyarakat. Kita jadikan Padang ini menjadi kota yang madani," beber Andree. (*)

Baca Juga

Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Disperdakop UKM) Padang Panjang menggelar Operasi Pasar Murah mengendalikan inflasi
Jelang Nataru, Pemko Padang Pastikan Pasokan dan Harga Bahan Pokok Terkendali
Pj Wako Padang Apresiasi FMIPA dan LPPM UNAND Hadirkan  VCO Prebiotik Cegah Stunting
Pj Wako Padang Apresiasi FMIPA dan LPPM UNAND Hadirkan VCO Prebiotik Cegah Stunting
Pemko dan DPRD Padang Sepakati APBD 2025 Sebesar Rp2,86 Triliun
Pemko dan DPRD Padang Sepakati APBD 2025 Sebesar Rp2,86 Triliun
Pemko Padang Hibahkan Sumur Bor Permudah Aktivitas di Rutan Anak Air
Pemko Padang Hibahkan Sumur Bor Permudah Aktivitas di Rutan Anak Air
Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Sinergi Optimalkan Pemungutan Opsen Pajak Daerah
Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Sinergi Optimalkan Pemungutan Opsen Pajak Daerah
Pemko Payakumbuh terus berupaya mengatasi tumpukan sampah yang berserakan liar di beberapa titik di Kota Payakumbuh.
Mulai 2025, Pemko Padang Bakal Terapkan Sistem Swakelola Sampah Berbasis Kelurahan