Langgam.id - Pertamina memastikan akan menambah pasokan solar untuk wilayah Sumatra Barat (Sumbar). Hal ini untuk mengatasi kelangkaan solar yang membuat SPBU disesaki antrian kendaraan sejak sepekan terakhir.
Area Sales Branch Manager Pertamina Padang, Arwin Nugraha, mengatakan saat ini pihaknya menaikkan penyaluran BBM jenis solar sebanyak 10 persen dari penyaluran bulan November.
"Hari ini sudah kami mulai penyaluran produk solar," katanya saat dihubungi langgam, Selasa (11/11/2019).
Keputusan ini diambil Pertamina Padang setelah menggelar rapat bersama Pemerintah Provinsi Sumbar yang dipimpin Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit, Senin (11/11/2019).
Penyaluran dilakukan ke seluruh wilayah Sumbar sejak pagi Selasa (12/11/2019). Kenaikan 10 persen itu setara dengan 1.250 kiloliter perharinya. Penambahan itu akan terus dipantau dan di evaluasi untuk selanjutnya.
Dia berharap agar penambahan kuota solar bisa mengembalikan keadaan seperti biasa. Sehingga antrian kendaraan di SPBU mulai terurai.
"Biasanya dampaknya baru kelihatan setelah 5 sampai 7 hari, semoga saja," tuturnya.
Sebelumnya saat rapat bersama Pemprov Sumbar, Arwin mengatakan alokasi solar untuk Sumbar tahun 2019 lebih rendah 9 persen dibandingkan tahun 2018. Ditambah lagi dengan penyaluran yang over 12 persen hingga 31 Oktober 2019. (Rahmadi/RC)