Harga Pertamax di Sumbar Naik Jadi Rp 12.750 per Liter

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Jumlah SPBU di Sumbar ada 132 buah. Terbanyak terdapat di Kota Padang.

Salah satu SPBU di Kota Padang. [foto: IG @pertaminasarsumbar]

Langgam-id-  PT Pertamina resmi menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertamax mulai Jumat 1 April 2022 pukul 00.00 WIB. Harga Pertamax di Sumatra Barat atau Sumbar naik menjadi di Rp 12.750.

Dikutip dari situs resmi Pertamina, harga Pertamax di Sumbar semulanya Rp 9.200. Terjadi kenaikkan Rp 3.550.

Kenaikkan harga Pertamax sesuai dengan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 62 K/12/MEM/2020. Harga Pertamax berbeda di beberapa daerah.

Pjs. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, SH C&T PT Pertamina (Persero) Irto Ginting mengatakan, daya beli masyarakat selalu menjadi pertimbangan Pertamina. Kenaikkan ini baru dilakukan dalam waktu 3 tahun terakhir.

"Harga Pertamax tetap lebih kompetitif di pasar atau dibandingkan harga BBM sejenis dari operator SPBU lainnya," ujarnya dalam siaran pers Kamis (21/3/2022).

Penyesuain harga hanya berlaku untuk Pertamax. BBM Subsidi yang dikonsumsi 83 persen masyarakat Indonesia tidak naik.

Harga Pertalite di Sumbar masih Rp 7.650 ler liter. Sedangkan harga Solar subsidi Rp 5.150.

"Ini bentuk kontribusi Pemerintah dan Pertamina dengan menyediakan harga terjangkau," ujarnya.

Baca Juga

Permasalahan baru yang menimpa umat Islam yakni terkait daftar nama-nama ustadz kondang yang terdaftar dalam jaringan radikalisme.
Pergeseran Nilai Muhammadiyah Sumbar dalam Politik?
Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Sumbar, Bayu Aryadhi mengungkapkan bahwa konflik yang terjadi
BP2MI: Tidak Ada Pekerja Migran Indonesia dari Sumbar di Zona Konflik
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
Ahmad Hafidz
Nagari Creative Hub: Penggerak Ekonomi Masyarakat
Sebanyak 14 anggota DPR RI dan 4 anggota DPD RI terpilih asal Sumatra Barat untuk periode 2024-2029 telah dilantik pada 1 Oktober 2024
Harta Kekayaan Anggota DPR dan DPD Asal Sumbar: Mulyadi Terkaya, Cerint Iralloza Terendah
Menteri BUMN Erick Thohir telah menyetujui pengalihan lahan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk pengembangan RSUP M Djamil Kota Padang.
Flyover Sitinjau Lauik Segera Dibangun, Andre: Pemenang Lelang Diumumkan 7 Oktober 2024