SUV Hyundai Creta Resmi Mengaspal di Sumbar

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: SUV Hyundai Creta resmi mengaspal di Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Kamis (3/2/2022).

Peluncuran Hyundai Creta di Kota Padang, Sumatra Barat. (Foto: Irwanda/Langgam.id)

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: SUV Hyundai Creta resmi mengaspal di Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar) hari ini, Kamis (3/2/2022).

Langgam.id - Dealer Hyundai Padang resmi memperkenalkan produk mobil terbarunya jenis Sport Utility Vehicle (SUV) bernama Hyundai Creta. Produk yang pertama diproduksi di Pabrik Indonesia ini telah mengaspal di Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Kamis (3/2/2022).

Produsen mobil asal Korea Selatan ini menjadi kebanggaan serta manifestasi dari komitmen Hyundai untuk mengakomodasi kebutuhan mobilitas dan gaya hidup pelanggan di Indonesia.

"Kehadiran Creta ini di dealer resmi Hyundai Khatib Sulaiman adalah bagian dari komitmen Hyundai untuk meningkatkan akses layanan dan produk, khususnya produk terbaru kepada pelanggan di Padang dan Sumbar pada umumnya," ujar Sales Manager Dealer Hyundai Padang Khatib Sulaiman, Suprapto, Kamis (3/2/2022).

Hyundai Creta, kata Suprapto, memiliki tampilan stylish yang menarik perhatian dan cocok untuk gaya hidup urban masyarakat. Sisi depan mobil ini menonjolkan keunikan dengan adanya lampu Parametric Jewel Hidden-Type DRL.

Selain itu, yang membuat Hyundai Creta berbeda dengan produk sejenis dari merk lainnya adalah hadirnya teknologi inovatif terbaru yakni Hyundai Bluelink. Inovasi tersebut merupakan sebuah inovasi connected car service yang memungkinkan pelanggan untuk selalu terhubung dengan mobil mereka melalui smartphone.

Suprapto mengungkapkan, Hyundai Bluelink memberikan akses penuh kepada milik Creta untuk fitur-fitur penting seperti mengetahui kondisi kendaraan saat ini, menghidupkan dan mematikan mesin, mengatur suhu kabin, mengunci dan membuka kunci pintu, menyalakan klakson, menyalakan/mematikan lampu, dan untuk mengetahui dimana keberadaan parkir.

"Kemudian Hyundai Creta juga dilengkapi dengan fitur Auto Collision Notification (ACN), tombol SOS atau Emergency Assistance, dan Roadside Assistance (RSA) yang dapat digunakan oleh pemilik mobil di situasi darurat lainnya, seperti saat membutuhkan bantuan medis atau saat mobil mengalami kerusakan," ujarnya.

Selanjutnya, Hyundai juga menghadirkan My Own Creta, yakni sebuah layanan yang akan memberikan keleluasaan kepada pelanggan untuk memilih fitur dan tampilan Creta sesuai dengan kebutuhan, preferensi, dan minat mereka. Aplikasi ini tersedia di platform Clik-to-Buy yang dapat diakses melalui website www.hyundai.com/id/id.

Hyundai Creta juga dilengkapi dengan fitur keamanan dan Hyundai Smartsense. Fitur keamanan berupa Hill-Start Assist-Control (HAC) yang membantu mencegah mobil bergerak mundur tanpa disengaja saat posisi mobil berhenti di kondisi tanjakan.

Fitur keamanan lainnya yakni Hyundai Smartsense dimana fitur ini memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pelanggan dalam berkendara. Sistem di Hyundai Smartsense akan terus memantau area sekitar dan membantu memberikan keamanan lebih dari potensi bahaya saat mengemudi.

Hyundai Creta tersedia dalam berbagai warna eksterior, di antaranya creamy white pearl, magnetic silver metallic, Titan grey metallic, midnight black pearl, glowing silver metallic, galaxy blue pearl, dragon red pearl, magnetic silver metallic with black roof, dragon red pearl with black roof, dan creamy white pearl with black roof.

Sementara itu, juga terdapat enam jenis Hyundai Creta yang telah bisa dipesan dan dibeli oleh masyarakat Kota Padang dengan harga On The Road (OTR) Padang. Jenis pertama, Hyundai Creta Active 6-speed MT dengan harga Rp288 juta, Hyundai Creta Trend 6-speed MT Rp308 juta.

Kemudian, Hyundai Creta Trend IVT Rp 328 juta, Hyundai Creta Style IVT Rp 368 juta, Hyundai Creta Prime IVT Rp 406.500.000, dan Hyundai Creta Prime IVT Two Tone Roof dengan harga OTR Padang Rp 408 juta.

Baca juga: Hyundai Bantu 50.000 Set APD untuk Tenaga Medis Lawan Covid-19

Suprapto menyebutkan, selain menjual produk kendaraan, dealer Hyundai Khatib Sulaiman juga memberikan layanan servis dan bengkel yang memberikan pelayanan optimal kepada para pelanggan Hyundai.

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Hyundai Padang Gelar Trade-in Festival untuk Pembeli Stargazer dan Creta
Hyundai Padang Gelar Trade-in Festival untuk Pembeli Stargazer dan Creta
Hyundai Bantu 50.000 Set APD untuk Tenaga Medis Lawan Covid-19
Hyundai Bantu 50.000 Set APD untuk Tenaga Medis Lawan Covid-19
Keberlanjutan Pembangunan, Sutan Riska Nyatakan Dukung Annisa-Leli di Pilkada Dharmasraya
Keberlanjutan Pembangunan, Sutan Riska Nyatakan Dukung Annisa-Leli di Pilkada Dharmasraya
Polisi Temukan Sejumlah Peluru Terkait Penembakan AKP Ulil di Solok Selatan
Polisi Temukan Sejumlah Peluru Terkait Penembakan AKP Ulil di Solok Selatan
Forum Komunikasi Lintas Organisasi Pemuda dan Aktivis se-Kota Padang mendeklarasikan dukungan kepada pasangan calon Wali Kota dan Wakil
Pemuda dan Aktivis Kota Padang Nyatakan Dukungan untuk Fadly-Maigus
Komisi III DPR RI dijadwalkan memanggil Kapolda Sumatra Barat, Kapolres Solok Selatan, serta Kadiv Propam Polri pada Kamis (28/11/2024).
Komisi III DPR Akan Panggil Kapolda Sumbar, Soroti Pengawasan Penggunaan Senjata Api