180 Dus Miras dari Batam Diamankan Polisi di Bukittinggi

Berita Bukittinggi - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Miras yang dibawa dari Batam itu terdiri dari berbagai merek terkenal.

Jumpa pers terkait pengamanan seratusan dus miras bermerek di Bukittinggi. (Foto: Dok. Polres Bukittinggi)

Berita Bukittinggi - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Miras yang dibawa dari Batam itu terdiri dari berbagai merek terkenal.

Langgam.id - Sebanyak 180 kardus Minuman Keras (Miras) beralkohol bergai merek diamankan Sat Res Narkoba Polres Bukittinggi di Jalan Raya Bukittinggi-Padang, tepatnya di Jorong Bangkaweh, Nagri Padang Lua, Kabupaten Agam, Selasa (25/1/2022).

Seratusan kardus miras itu diamankan dari dalam sebuah mobil merek Isuzu dengan nomor polisi BA 9830 QO.

Kapolres Bukittinggi, AKBP Dody Prawiranegara mengatakan, informasi adanya peredaran miras itu berawal dari laporan masyarakat.

Kemudian, kata Dody, Tim Opsnal menuju lokasi diduga adanya miras tersebut. "Benar, ditemukan mobil itu di TKP, sesuai informasi yang diberikan," ujar Dody dalam jumpa pers pada Rabu (26/1/1/2022).

Selanjutnya, jelas Dody, mobil itu diperiksa. "Hasil pemeriksaan, ditemukan 180 kardus dengan berbagai merek terkenal," ungkapnya.

Setelah diperiksa dan dihitung, ucap Dody, 180 kardus miras yang diamankan itu, terdiri dari 30 dus merek Martell Merah, lima dus merek Martell Hitam, dan 22 dus merek Cointreau 0,7 I.

Kemudian, 19 dus miras dengan merek Jagermeister, 32 dus merek Red Label, 57 dus merek Jack Daniels 8,4, sembilan dus merek Jack Daniels 700 ml, dan enam dus bermerek Jose Cuervo.

"Demi menjaga kemurnian adat Minangkabau, saya zero toleransi terhadap praktik perdagangan minuman keras ilegal ini," tegas Dody.

Sebagaimana diketahui, lanjut Dody, bahwa dampak buruk mengkonsumsi miras dapat menimbulkan berbagai kemungkinan pada diri seseorang, termasuk berbuat kriminal.

Sementara itu, Kasat Narkoba Polres Bukittinggi AKP Aleyxi Aubedillah menyebutkan, miras itu diketahui berasal dari Batam, dibawa melalui Riau dan akan diedarkan di Bukittinggi.

"Pengakuan mereka (pelaku), sampai di Bukittinggi tidak ada yang bersedia menerima atau membeli, dan direncanakan miras itu akan dibawa ke Jakarta," jelasnya.

Sementara pengemudi mobil itu, jelas Aleyxi, mengaku tidak tahu barang apa yang ia bawa.

Baca juga: Ratusan Botol Miras Disita di Pesta Pernikahan dan Organ Tunggal di Agam

"Pengemudi mengaku hanya ekspedisi/jasa, dan tidak tahu barang apa yang ia bawa. Sementara pemilik miras itu masih proses penyelidikan," katanya.

Dapatkan update berita Bukittinggi – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Warga Bukittinggi dihebohkan oleh penggerebekan tiga karung ganja yang dilakukan polisi di kawasan Simpang Tembok. Aksi penangkapan yang
Polisi Amankan Tiga Karung Ganja di Bukittinggi, Diduga Pesanan dari Napi Lapas Jakarta
IKAPABASKO Kota Batam Periode 2024-2029 Resmi Dikukuhkan
IKAPABASKO Kota Batam Periode 2024-2029 Resmi Dikukuhkan
Menengok Geomorfologi Ngarai Sianok
Menengok Geomorfologi Ngarai Sianok
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bukittinggi sudah mengumumkan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 untuk SD dan SMP negeri.
PPDB SD dan SMP Negeri di Bukittinggi Dibuka Juni, Berikut Jadwal dan Syaratnya
Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar mengeluarkan Surat Edaran Nomor 400/1140 /Kesra/XII-2023 tentang Pergantian Tahun Baru Masehi di
Gempa 4 Kali Guncang Bukittinggi hingga Siang Ini
Dapur Umum Dinsos Agam Suplai 3.000 Nasi Bungkus per Hari untuk Penyintas Bencana dan Relawan
Dapur Umum Dinsos Agam Suplai 3.000 Nasi Bungkus per Hari untuk Penyintas Bencana dan Relawan