Mayat Tanpa Identitas Mengambang di Aliran Batang Arau Kota Padang

Mayat Tanpa Identitas Mengambang di Aliran Batang Arau Kota Padang

Jasad tanpa identitas di Batang Arau saat dievakuasi tim Polairud Polresta Padang (ist)

Langgam.id - Sesosok mayat mengapung di aliran sungai Batang Arau, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar). Jasad pria tanpa identitas itu ditemukan sekitar pukul 11.45 WIB, Senin (2/9/2019).

Semula, jasad korban ditemukan oleh seorang nelayan yang sedang memancing di aliran Batang Arau. Selanjutnya, saksi melaporkan kepada pihak kepolisian ke Satpolairud Polresta Padang, terkait penemuan mayat tersebut.

Jasad korban lalu dievakuasi personel kepolisian dengan mengunakan kapal Satpolairud Polresta Padang. Setelah itu, tim identifikasi dan Satreskrim Polresta Padang pun mendatangi lokasi kejadian.

Kapolsek Padang Selatan AKP Jefri Afridan membenarkan penemuan mayat itu. Menurutnya, hingga kini, identitas korban belum diketahui.

“Setelah dievakuasi dari aliran sungai ke tepi, jasad korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara. Sekarang jasadnya di sana,” kata Jefri kepada langgam.id, Senin (2/9/2019) sore.

Mayat yang ditemukan berpakaian kemeja gelap. Selain itu, mengunakan celana dasar. Jasad tersebut berkulit sawo matang.

“Apabila ada masyarakat yang merasa kehilangan sanak saudara, bisa di cek ke Rumah Sakit Bhayangkara. Sekarang jasad korban berada di ruang jenazah," katanya.

Jefri belum bisa memastikan apakah korban merupakan korban dari pembunuhan. Pihaknya juga belum bisa memastikan adanya tanda-tanda kekerasan.

"Kami tunggu pihak keluarga dulu. Nanti apakah di autopsi atau gimananya kita tunggu dulu," pungkasnya. (Irwanda/RC)

Baca Juga

Wakapolresta Kota Padang AKBP Rully Indra Wijayanto mengungkapkan bahwa kedatangan perantau dalam jumlah besar diprediksi terjadi
Hadapi Lebaran 2025, Polresta Padang Siapkan 402 Personel dan 13 Pos Pengamanan
Tim Klewang Satreskrim Polresta Padang berhasil mengamankan 28 paket narkotika jenis ganja kering yang terbungkus rapi dengan lakban
Polresta Padang Amankan 28 Paket Ganja Kering, Berawal dari Penangkapan Pelaku Curanmor
Seorang warga negara Norwegia bernama Gabriel Wilhelm Kieeland (71 tahun) ditemukan tewas di aliran sungai di Nagari (Desa) Pangkalan,
Hasil Autopsi Jasad Siswi dalam Karung di Tanah Datar Keluar 25 Februari
Polisi mengungkap identitas mayat perempuan dalam karung di Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar) bernama Cinta Novita Sari Mista,
Identitas Mayat dalam Karung di Tanah Datar Terungkap, Seorang Pelajar
Polresta Padang menggelar Serah Terima Jabatan (Sertijab) kepada sejumlah pejabat polisi di Kota Padang pada Senin (30/12/2024).
Sejumlah Pejabat Polresta Padang Berganti, Salah Satunya Kasat Reskrim
Aksi dugaan pencurian dengan kekerasan (curas) terjadi pada Rabu (17/12/2024) sekitar pukul 04.00 WIB di Lubuk Begalung, Kota Padang. Aksi ini kemudian viral di media sosial
Pelaku Curas di Padang Berpura-pura Jadi Polisi untuk Rampas Barang Milik Korban