Kuota Masih Banyak, PPDB SMA SMK Sumbar Tahap II Buka Pendaftaran 4 Jalur

Sebanyak 169 SMAN di Sumbar belum terpenuhi daya tampungnya pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2023. Baik itu melalui jalur afirmasi,

PPDB Online Sumatra Barat. (foto: IG Kominfo Sumbar)

Langgam.id - Siswa yang gagal pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA dan SMK Sumatra Barat (Sumbar) tahap I, bisa kembali mendaftar pada seleksi tahap II. Panitia tetap menyediakan empat jalur pendaftaran.

Ketua Panitia PPDB Online SMA SMK Sumbar Suindra mengatakan, pihaknya sudah mengumumkan hasil di situs resmi PPDB SMA dan SMK Sumbar, yakni ppdb.sumbarprov.go.id. Total sebanyak 74.824 siswa mendaftar hingga penutupan.

Jumlah yang mendaftar kurang dari kuota yang disediakan sebanyak 89.281 kursi. Kemudian sebanyak 53.914 orang dinyatakan lulus dan 20.910 tidak lulus. Akibatnya sebanyak 35.367 kuota tersisa. Bagi yang tidak lulus bisa ikut seleksi tahap II.

"Jadi ada sisa kuota itu yang akan kita buka pada tahap II, jadi masyarakat tidak usah bersedih dulu, daya tampung masih banyak," katanya, Rabu (30/6/2021).

Baca juga: 53 Ribu Siswa Lulus PPDB SMA SMK Sumbar, Ada Tahap II Bagi yang Gagal

Ia juga mengingatkan agar orang tua dan siswa tetap update informasi terkait PPDB Tahap II. Informasi disebarkan di berbagai media sosial resmi dan pemberitaan serta pengumuman di sekolah. Jangan karena gagal sampai ketinggalan informasi seputar PPDB tahap II.

Dia menjelaskan, sama seperti tahap I, PPDB tahap II secara umum tetap dibuka empat jalur pendaftaran yaitu zonasi, prestasi, afirmasi, dan perpindahan orang tua. Hanya saja kuota yang disediakan akan berbeda-beda setiap sekolah, karena prinsipnya untuk memenuhi mana kuota yang masih kurang.

"Jadi tahap II ini fleksibel, maksudnya kita tetap buka empat jalur tapi tergantung situasi kondisi sekolah, kalau sudah penuh zonasi tidak lagi diisi, kalau prestasi belum penuh maka itu diisi," katanya.

Pihaknya juga merekap hari ini seluruh sekolah apa apa saja yang kurang dari kuota yang telah disediakan sebelumnya. Bisa saja zonasi ditambah jaraknya jika memang masih ada kuota tersisa.

Sementara untuk persyaratan bagi pendaftaran tahap II masih sama dengan tahap I. Pendaftaran dan seleksi tahap II untuk SMA rencananya akan dilaksanakan 2-4 Juli. Kemudian, verifikasi berkas pendaftaran siswa dan kemampuan hafalan kitab suci 5-6 Juli. Pengumuman 7 Juli dan pendaftaran ulang calon diterima pada 7-8 Juli.

Sementara itu, untuk tahap II SMK, pendaftaran, tes minat bakat dan seleksi 2-5 Juli, verifikasi berkas pendaftaran siswa/piagam 6 Juli, pengumuman 7 Juli dan pendaftaran ulang calon diterima 7-8 Juli. Sedangkan hari pertama masuk sekolah yaitu 12 Juli 2021.

Baca Juga

PPDB SMA, SMK dan SLB tahun 2024 di Sumbar akan segera dibuka. Dilansir dari situs Dinas Pendidikan Sumbar, PPDB SMS, SMK dan SLB ini
Segera Dibuka, Berikut Jadwal PPDB SMA, SMK dan SLB di Sumbar Tahun 2024
SMK Semen Padang Produksi Mesin Press Restorasi Arsip
SMK Semen Padang Produksi Mesin Press Restorasi Arsip
SMAN 1 Padang Panjang bakal membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Kelas Asrama pada 19-27 Februari mendatang secara online.
Pemprov Setujui Penambahan Rombel, Ada 70 Kuota Siswa Tersedia di SMAN Padang Panjang
SMAN 1 Sumatra Barat (Sumbar) yang berada di Kota Padang Panjang, pada Tahun Ajaran 2024/2025 membuka 120 kuota siswa baru.
10 SMA/MA Terbaik di Sumbar, Bisa Jadi Referensi PPDB 2023
PPDB SMA, SMK dan SLB tahun 2024 di Sumbar akan segera dibuka. Dilansir dari situs Dinas Pendidikan Sumbar, PPDB SMS, SMK dan SLB ini
Jadwal PPDB SMA dan SMK Sumbar 2023 Berubah, Catat Tanggalnya
PPDB SMA/SMK/SLB (PPDB) di Sumbar segera dibuka. Disdik Sumbar sudah mengumumkan jadwal pendaftaran di akun Instagam @disdik_sumbar
PPDB SMA/SMK/SLB Sumbar 2023: Ini Syarat dan Tata Cara Daftar