61 Lulusan MAN 2 Padang Panjang Diterima di Sejumlah Kampus Ternama Timur Tengah

Langgam.id — Prestasi membanggakan kembali ditorehkan MAN PK/MAN 2 Padang Panjang. Sebanyak 61 alumninya atau lulusan berhasil diterima di sejumlah universitas ternama di Timur Tengah.

Dari jumlah tersebut, 57 orang akan menempuh studi di Universitas Al-Azhar Kairo, tiga orang di Universitas Madinah, serta satu orang di Uni Emirat Arab. Capaian ini semakin mengukuhkan MAN PK/MAN 2 Padang Panjang sebagai salah satu madrasah unggulan di Sumatera Barat.

“Ini pencapaian luar biasa. MAN PK/MAN 2 Padang Panjang telah melahirkan lulusan yang mampu merambah perguruan tinggi favorit dunia,” kata Kakanwil Kemenag Sumbar, Edison saat melepas para alumni di Aula AB 1 Kanwil Kemenag Sumbar.

Edison berpesan kepada para alumni agar terus menuntut ilmu dengan sungguh-sungguh. “Dalamilah ilmu dengan tekun. Jangan berhenti di S1, lanjutkan ke S2 bahkan S3. Sepulang dari Al-Azhar, jadilah pembaharu, teladan di masyarakat, dan abdikan ilmu untuk kemaslahatan umat,” pesannya.

Sementara itu, Waka Humas MAN PK/MAN 2 Padang Panjang, Zulkifli mengungkapkan rasa bangga serta terima kasih atas dukungan berbagai pihak.

“MAN PK/MAN 2 Padang Panjang bertekad menjadi madrasah berkelas dunia. Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung keberangkatan alumni ke Mesir ini,” ujarnya, Sabtu (4/10/2025).

Salah seorang perwakilan alumni, Aisyah bersama Jazil, turut menyampaikan rasa syukur.

“Kami sangat senang dan berterima kasih, terlebih karena dilepas langsung oleh Bapak Kakanwil. Dukungan sekolah, orang tua, dan semua pihak sangat berarti bagi kami. Mohon doa agar kami dapat menyelesaikan studi dengan baik dan mengamalkan ilmu yang diperoleh dengan keberkahan,” tutur mereka.

Keberangkatan 61 alumni ini bukan hanya menjadi kebanggaan bagi MAN PK/MAN 2 Padang Panjang, tetapi juga bukti konsistensi madrasah tersebut dalam melahirkan generasi berprestasi yang siap mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.

Baca Juga

Jembatan Kembar yang berada di Kelurahan Silaing Bawah, Kecamatan Padang Panjang Barat direncanakan akan menjadi lokasi pembangunan
Monumen Galodo Sumatra Direncanakan Bakal Dibangun di Jembatan Kembar Padang Panjang
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Jembatan Kembar Margayasa di Padang Panjang yaitu Margayasa A dan B yang diterjang oleh banjir bandang pada akhir November 2025 lalu, sudah
BPJN Sumbar: Secara Teknis, Jembatan Kembar Margayasa Masih Layak dan Aman Digunakan
Pemko Padang Panjang mulai menyusun Dokumen Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana (R3P). Hal ini dilakukan sebagai
Pemko Padang Panjang Susun Dokumen Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana
Proses evakuasi korban galodo di kawasan jembatan kembar, Silaing Bawah, Padang Panjang, Sabtu (29/11/2025). BPBD
Galodo Jembatan Kembar Silaing, Tiga Jenazah Korban Berhasil Dievakuasi
Jembatan Kembar Silaing di Kota Padang Panjang dihantam longsor pada Kamis (27/11/2025) sekitar pukul 11.52 WIB.
Perkembangan Terkini: Berikut Nama Korban Dampak Galodo di Jembatan Kembar Padang Panjang