Langgam.id - UPT Puskeswan Dinas Pangan dan Pertanian Padang Panjang melakukan vaksinasi massal rabies di empat lokasi di Kelurahan Bukit Surungan, Kecamatan Padang Panjang Barat, pada Senin (7/8/2023).
Pada vaksinasi massal rabies kali ini, ada sebanyak 61 hewan penular rabies (HPR) yang divaksin. Yaitu hewan peliharaan yang terdiri dari 60 kucing dan satu anjing.
Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dispangtan Padang Panjang, drh. Wahidin Beruh mengapresiasi tingginya antusias masyarakat yang mau memvaksin hewan peliharannya.
"Alhamdulillah antusiasme masyarakat sangat baik. Ini menunjukkan tingginya kesadaran pemilik HPR terhadap kesehatan hewan peliharaannya," ujar Wahidin dikutip dari laman Facebook Kominfo Padang Panjang, Senin (7/8/2023).
Wahidin menjelaskan, bahwa layanan vaksinasi massal ini merupakan kegiatan rutin yang digelar guna mempertahankan wilayah Padang Panjang bebas rabies.
“Untuk di bagian timur (Padang Panjang Timur) sudah selesai dilaksanakan. Hari ini pertama di Kecamatan PPB, tepatnya di Busur. Ada empat tim yang dibagi ke empat lokasi, di antaranya Terminal Busur, depan RS Yarsi, sekitaran kantor lurah dan depan Masjid An Nur,” bebernya.
Ia pun mengharapkan untuk masyarakat yang memiliki hewan seperti kucing, anjing, monyet dan musang, agar mendatangi lokasi vaksinasi yang telah ditentukan sebelumnya di kelurahan masing-masing untuk diberikan vaksin rabies.
Kegiatan vaksinasi massal gratis terang Wahidin, dilaksanakan pukul 09.00-11.00 WIB. "Layanan ini masih ada ada di beberapa lokasi yang ada di Padang Panjang Barat," ucap Wahidin. (*/yki)