54 Siswa SD di Kabupaten Agam Diduga Keracunan MBG

54 Siswa SD di Kabupaten Agam Diduga Keracunan MBG

Foto: Info Publik

Langgam.id – Sebanyak 54 siswa sekolah dasar di Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), diduga keracunan setelah mengkonsumsi makanan dari program makan bergizi gratis (MBG), Rabu (1/10/2025). Hingga malam ini, puluhan siswa tersebut mendapat penanganan medis.

Sekretaris Daerah Kabupaten Agam, M Lutfi mengatakan, para siswa yang diduga keracunan MBG berasal dari tiga sekolah dasar. Pendataan sekolah masih dilakukan.

” Sampai malam ini ada 54 anak yang tersebar di 5 sekolah. Kami sedang mendata,” kata Lutfi, Rabu (1/10/2025) malam.

Dikatakannya, mayoritas siswa mengalami mual, sakit perut dan muntah-muntah. Para siswa ditangani di Puskesmas dan 2 rumah sakit.

“Sedang ditangani di 3 tempat, Puskesmas Manggopoh, RS Lubuk Basung dan RS Siti Bunda,” jelasnya.

Gejala yang dialami siswa, kata Lutfi, berlangsung sejak pukul 14.00 WIB. Secara bergantian siswa-siswa dilarikan ke rumah sakit.

“Siang makan, lalu informasi awal gejala dimulai pukul 14.00 WIB,” ucapnya.

Ia menyebut sumber makanan yang didapat siswa bersumber dari 1 dapur MBG yang sama. Dapur MBG ini dikelola oleh badan usaha milik nagari.

“Kami sedang men-tracking untuk anak-anak yang mendapatkan MBG pada siang tadi. Tim dokter juga sedang analisis ke laboratorium,” imbuhnya.

Baca Juga

Gubernur Sumbar Mahyeldi sekaligus Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah PKS Sumbar. Foto/PKS.ID
Anaknya Gabung PSI, Mahyeldi: Itu Urusan Dia 
Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi
Mahyeldi Irit Bicara Soal Anaknya Jadi Ketua DPW PSI Sumbar
Dua warga adat Mentawait delapan hari ditahan tanpa kepastian hukum oleh penyidik Satreskrim Polres Kepulauan Mentawai.
Penyidik Polres Mentawai Dilaporkan ke Propam Polda Terkait Penahanan Masyarakat Adat
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman
Pelatih Semen Padang FC Dejan Antovic
Semen Padang FC Vs Bhayangkara, Debut Pelatih Dejan Antovic
Jadi Ketua DPW PSI, PKS Sumbar Cek Keanggotaan Taufiqur Rahman
Jadi Ketua DPW PSI, PKS Sumbar Cek Keanggotaan Taufiqur Rahman