4 Tim Pastikan Berlaga di Babak Semifinal Liga 3 Zona Sumbar

4 Tim Pastikan Berlaga di Babak Semifinal Liga 3 Zona Sumbar

Logo Liga 3 2021 Zona Sumbar

Langgam.id-Sebanyak empat tim dipastikan masuk babak semifinal Liga 3 Zona Sumatra Barat (Sumbar). Tim akan memperebutkan juara Liga 3 Zona Sumbar.

Pertama, PSKB Bukittinggi pastikan tiket ke semifinal Liga 3 Zona Sumbar. Kepastian tersebut setelah PSKB Bukittinggi berhasil menekuk Persiju 2-0 di Sungai Sariak, Padang Pariaman, Kamis (25/11/2021).

Kedua gol PSKB Bukittinggi dicetak oleh Wahyu Ramadan yaitu pada babak pertama di menit 46. Sementara gol kedua pada menit ke 57.

Dengan kemenangan itu, tim asal Kota Bukittinggi berada posisi runner-up Grup E dengan Batang Anai FC sebagai juara grup.

Sementara itu di Grup F, PSP Padang berhasil meraih poin penuh dan langsung menjadi juara grup. Sementara di bawahnya ada Gasliko yang mesti puas di posisi runner-up.

Sebelumnya PSP Padang menekuk Gasliko dengan skor 4-2 di GOR Haji Agus Salim Padang, Kamis (25/11/2021).

Sebelumnya, Batang Anai FC pastikan tiket ke semifinal Liga 3 Zona Sumbar. Kepastian Batang Anai FC ke semifinal tersebut setelah mengalahkan Dualipa FC dengan skor 4-2 di Sungai Sariak, Kabupaten Padang Pariaman, Rabu (24/11/2021).

Selanjutnya laga semifinal akan digelar pada Senin (29/11/2021) antara juara Grup E dengan runner up Grup F yaitu Batang Anai FC VS Gasliko. Sementara juara Grup F akan melawan runner up Grup yaitu PSP Padang VS PSKB Bukittinggi pada Selasa (30/11/2021).

Sementara pertandingan final bakal digelar pada tanggal 4 Desember 2021. Juara Liga 3 Zona Sumbar nantinya bakal berlaga di tingkat nasional.

 

 

Baca Juga

Permasalahan baru yang menimpa umat Islam yakni terkait daftar nama-nama ustadz kondang yang terdaftar dalam jaringan radikalisme.
Pergeseran Nilai Muhammadiyah Sumbar dalam Politik?
Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Sumbar, Bayu Aryadhi mengungkapkan bahwa konflik yang terjadi
BP2MI: Tidak Ada Pekerja Migran Indonesia dari Sumbar di Zona Konflik
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
Ahmad Hafidz
Nagari Creative Hub: Penggerak Ekonomi Masyarakat
Sebanyak 14 anggota DPR RI dan 4 anggota DPD RI terpilih asal Sumatra Barat untuk periode 2024-2029 telah dilantik pada 1 Oktober 2024
Harta Kekayaan Anggota DPR dan DPD Asal Sumbar: Mulyadi Terkaya, Cerint Iralloza Terendah
Menteri BUMN Erick Thohir telah menyetujui pengalihan lahan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk pengembangan RSUP M Djamil Kota Padang.
Flyover Sitinjau Lauik Segera Dibangun, Andre: Pemenang Lelang Diumumkan 7 Oktober 2024