20 Besar Seleksi Calon Anggota KPU Sumbar, Petahana Bertumbangan

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: KPU juga meminta agar Pemprov Sumbar menghibahkan tanah untuk membangun kantor KPU.

Gedung KPU Sumbar. (Foto: Fath/Langgam.id)

Langgam.id - Panitia Seleksi (Pansel) Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan para kandidat yang masuk 20 besar calon anggota KPU Sumbar, Selasa (14/3/2023). Nama-nama itu diumumkan berdasrkan pengumuman Nomor: 3/TIMSELPROV-GEL1-Pu/03/13/2023 tentang hasil seleksi tertulis dan tes psikologi bakal calon anggota KPU Sumbar 2023-2028.

Diketahui, dari hasil 20 besar calon anggota KPU Sumbar itu, tiga nama petahana yang sebelumnya lulus tes administrasi tidak masuk daftar atau tumbang.

Petahana yang dinyatakan tidak lulus tes tulis dan psikologi tersebut, yaitu Ketua KPU Sumbar, Yanuk Sri Mulyani, Yuzalmon dan Izwaryani.

Sementara, salah seorang petahana yang ikut bertarung kali ini, yaitu Gebriel Daulai masih mampu bertahan untuk ikut dalam tahapan seleksi selanjutnya.

Dari 20 nama yang dinyatakan lulus tes tulis dan psikologi tersebut, empat di antaranya perempuan.

Kemudian, para kandidat akan mengikuti tahapan selanjutnya, yaitu tes kesehatan pada 16-17 Maret 2023 dan wawancara 19-21 Maret 2023.

Berikut daftar calon anggota KPU Sumbar yang dinyatakan lulus tes tulis dan psikologi atau 20 besar calon anggota KPU Sumbar periode 2023-2028:

  1. Ade Jumiarti Marlia
  2. Aisyah
  3. Arianto
  4. Atika Triana
  5. Dorri Putra
  6. Elmahmudi
  7. Gadis M
  8. Gebril Daulai
  9. Hamdan
  10. Heldo Aura
  11. Ilham Eka Putra
  12. Jons Manedi
  13. Lindo Karsyah
  14. Medo Patria
  15. Ory Sativa Syakban
  16. Samaratul Fuad
  17. Surya Efitrimen
  18. Syaiful Al Islami
  19. Vifner
  20. Zulnaidi
Tag:

Baca Juga

Langgam.id-bazar
Bazar Ramadan di Padang Panjang Berlanjut di Tiga Lokasi
Tempo Kembali Diteror, Kali Ini Terima Kiriman Bangkai Tikus yang Dipenggal
Tempo Kembali Diteror, Kali Ini Terima Kiriman Bangkai Tikus yang Dipenggal
Perubahan rute terjadi pada manajemen rekayasa lalu lintas sistem satu arah (One Way) di jalur Padang-Bukittinggi saat arus mudik dan balik
Ada 23 Titik Potensi Kemacetan di Sumbar, Pemprov Siapkan Rencana One Way
Gunung Marapi Kembali Erupsi, Warga Diminta Waspada
Gunung Marapi Kembali Erupsi, Warga Diminta Waspada
Kepala DLH Padang, Fadelan Futra Masta mengatakan, bahwa terjadi peningkatan volumen sampah sebesar 10 hingga 12 persen di bulan Ramadan.
Setengah Bulan Ramadan, Volume Sampah di Padang Melonjak
Satu TPS di Kota Padang KPU Padang bakal melaksanakan Pemungutan Suara Ulang (PSU) pada Kamis (5/12/2024). PSU itu digelar di TPS 22 Villa
Pendaftaran Calon untuk PSU Pilkada 2024 Dimulai